Trailer perdana Spider-Man: No Way Home yang dirilis pada 24 Agustus lalu berhasil bikin geger para penggemar Marvel Cinematic Universe (MCU). Dari trailer tersebut, sudah banyak teori “gila” No Way Home yang bermunculan. Bagaimana enggak? Trailer tersebut memberi tahu bahwa No Way Home memang mengangkat konsep multiverse di ceritanya.
Buat yang telah menonton trailernya, kalian pastinya telah melihat adegan Peter Parker yang sedang diinterogasi karena dianggap membunuh Mysterio. Pada adegan tersebut, ada seorang laki-laki memakai kemeja putih yang berdiri di samping Peter. Menariknya, laki-laki berkemeja putih tersebut seakan dibuat misterius karena wajahnya sama sekali enggak diperlihatkan di trailer.
Gara-gara terlihat misterius, penggemar akhirnya membuat teori bahwa laki-laki berkemeja putih tersebut adalah Matt Murdock atau yang lebih kalian kenal sebagai Daredevil. Penggemar juga memprediksi bahwa Matt yang muncul di No Way Home adalah dari versi serial Netflix yang diperankan oleh Charlie Cox.
Selain sebagai superhero, Matt juga diceritakan sebagai pengacara. Nah, penggemar memprediksi bahwa Matt bakal menjadi pengacaranya Peter dalam menghadapi tuduhan pembunuhan Mysterio. Apakah memang benar laki-laki berkemeja putih di trailer No Way Home adalah Matt? Cox akhirnya buka suara mengenai rumor tentang dirinya.
Dilansir Comic Book, Cox berkata, “Saya bisa menjamin bahwa itu bukan lengan saya (yang muncul di trailer No Way Home).” Yap, tanpa basa-basi, Cox dengan jelas membantah bahwa orang misterius berkemeja putih di trailer No Way Home jelas bukan dirinya.
Apakah kalian percaya dengan pernyataan Cox yang membantah kemunculannya di trailer No Way Home? Kita buktikan saja nanti saat filmnya dirilis pada 17 Desember 2021. Lalu, jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!