Penggemar seri film The Matrix dan John Wick enggak mungkin enggak mengenali aktor utama kedua seri film tersebut, yaitu Keanu Reeves. Walau lebih sering tampil di film aksi, Reeves juga punya pengalaman bermain di film genre lain, termasuk thriller. Salah satu judul film thriller yang pernah dibintangi Reeves adalah Knock Knock (2015).
Knock Knock ternyata merupakan remake dari film lawas yang berjudul Death Game (1977). Bahkan, salah satu pemeran Death Game, yaitu Colleen Camp, menjadi kameo di film remake-nya. Sebelum melihat penampilan Reeves di Bioskop Trans TV pada hari ini (15/7) pukul 21.30 WIB, yuk, simak dulu trailer dan sinopsisnya Knock Knock!
Film thriller berbumbu erotis ini berkisah tentang Evan Webber (Reeves) yang harus menjaga rumah sendirian saat istri dan anak-anaknya pergi berlibur ke pantai. Pada malam hari, rumah Evan didatangi dua cewek asing yang bernama Genesis dan Bel. Kedua cewek tersebut mengaku sulit menemukan alamat pesta yang hendak mereka tuju.
Berniat membantu kedua cewek tersebut, Evan pun mengizinkan Genesis dan Bel untuk masuk ke rumahnya. Awalnya, Evan mengizinkan kedua cewek ini menggunakan internet untuk menghubungi kenalan mereka yang mengadakan pesta. Namun, mereka malah memilih berteduh karena kehujanan dan menumpang mandi di rumah Evan.
Niat baik Evan kepada dua cewek tersebut malah membuatnya terseret ke dalam masalah besar. Nah, masalahnya bisa kalian temukan nanti di Bioskop Trans TV. Selain Reeves, film yang dirilis oleh Lionsgate ini juga dibintangi oleh Ana de Armas sebagai Bel dan Lorenza Izzo sebagai Genesis. Kalian bakal melihat bagaimana sulitnya Reeves menghadapi kedua cewek tersebut.
Knock Knock digarap oleh Eli Roth, sosok yang juga menyutradarai seri film horor Hostel. Saat proses syuting film ini, pemeran Genesis ternyata masih menyandang status sebagai istrinya Roth. Apakah kalian antusias melihat peneroran Keanu Reeves? Jangan lupa nonton Knock Knock di Bioskop Trans TV nanti malam pukul 21.30 WIB. Lalu, jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!