Pada 2018, pemeran Eleven di serial Stranger Things, yaitu Millie Bobby Brown, dikonfirmasi menjadi pemeran utama di film yang berjudul Enola Holmes. Buat yang belum tahu, Enola Holmes diceritakan sebagai adiknya karakter detektif ternama, yaitu Sherlock Holmes. Berbeda dengan Sherlock yang diciptakan oleh Arthur Conan Doyle, buku tentang Enola ditulis oleh Nancy Springer.
Semakin mendekati perilisan Enola Holmes, film yang disutradarai oleh Harry Bradbeer ini malah dihadapkan dengan masalah baru. Dilansir The Hollywood Reporter, anggota keluarga Doyle yang terbentuk dalam Conan Doyle Estate, menggugat Enola Holmes karena diduga ada pelanggaran hak cipta di film tersebut.
Gugatan ini menargetkan Netflix yang bakal mendistribusikan Enola Holmes, Legendary Studios yang memproduksi film ini, bahkan Springer, sang penulis bukunya. Uniknya, nih, Conan Doyle Estate menggugat film ini karena emosi yang ditunjukkan oleh Sherlock!
Jadi pada 2014, pengadilan memutuskan bahwa semua cerita Sherlock yang ditulis sebelum 1923 jadi milik ranah publik. Conan Doyle Estate hanya mendapatkan hak cipta untuk 10 cerita terakhir Sherlock yang ditulis selama 1923—1927. Ternyata, kisah Sherlock yang menjadi ranah publik dan yang dimiliki Conan Doyle Estate memiliki perbedaan pada pengembangan emosinya Sherlock.
Pada kisah Sherlock yang dimiliki Conan Doyle Estate, sang karakter diceritakan kehilangan anak dan saudara laki-lakinya. Sejak kejadian tersebut, Sherlock mulai berubah menjadi pribadi yang lebih hangat. Enola Holmes memang mengadaptasi buku karangan Springer. Namun menurut Conan Doyle Estate, Sherlock yang muncul di film Enola Holmes malah lebih memperlihatkan emosi seperti gambaran Sherlock di kisah yang dimiliki oleh Conan Doyle Estate.
Yap, Conan Doyle Estate menggugat Enola Holmes karena menampilkan Sherlock yang lebih ekspresif! Enola Holmes rencananya akan ditayangkan di Netflix pada September 2020. Selain Brown, film ini juga dibintangi oleh Henry Cavill yang berperan sebagai Sherlock, Sam Claflin, dan Helena Bonham Carter.
Kira-kira, pengadilan bakal mengabulkan gugatan Conan Doyle Estate yang mempermasalahkan emosinya Sherlock Holmes? Jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!