Penampakan Naga di Trailer Shang-Chi Jadi Teaser Hadirnya Namor?

Trailer film Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings (2021) yang rilis beberapa waktu lalu menampilkan berbagai petunjuk mengenai asal-usul sang superhero. Menariknya, dalam video terdapat penampakan creature, yakni diduga naga atlantis dan beruang raksasa.

Penampakan naga di bawah laut pada detik 1:36 memunculkan sebuah teori. Bisa jadi, itu adalah teaser untuk menunjukkan kerajaan Atlantis. Sejauh ini, Marvel menghindari menyebut kerajaan bawah laut yang sekaligus rumah Namor the Sub-Mariner tersebut secara langsung dalam MCU.

Sebelum trailer kedua tersebut dirilis, terungkap dari sebuah mainan bahwa sang naga tersebut dikenal sebagai “The Great Protector” di MCU. Mengenai apa yang dilindungi pun belum jelas, tetapi ada kemungkinan kalau makhluk tersebut adalah pelindung Atlantis.

Terlepas dari benar atau tidaknya apakah “The Great Protector” diturunkan menjadi naga penjaga Atlantis di MCU, makhluk ini masih bisa terhubung ke kota mitos tersebut. Di komik, telah menampilkan beberapa naga Atlantis yang menunjukkan bahwa spesies tersebut asli dari rumah Namor. Monster yang muncul di trailer film Shang-Chi ini bisa jadi dari Atlantis juga.

Mengenai Atlantis, sebelumnya pernah menjadi salah satu referensi dalam Iron Man 2 (2010), pada adegan Nick Fury dan Tony Stark berdialog, pada latar belakangnya terdapat sebuah penanda peta lokasi acak di Samudera Atlantik. Lokasi tersebut seakan mengisyaratkan kalau kota rahasia bawah air tersebut mungkin ada di MCU.

Penampakan Naga di Trailer Shang-Chi Jadi Teaser Hadirnya Namor?
Penampakan Naga di Trailer Shang-Chi Jadi Teaser Hadirnya Namor? Via Istimewa.

Kemudian, ada adegan di Avengers: Endgame (2019) saat Natasha Romanoff bertanya tentang tanggapan Wakanda terhadap gempa bumi bawah laut yang aneh. Okoye menganggap getaran itu tidak lebih dari subduksi kecil di bawah lempeng tektonik Afrika. Kita tentu berharap itu jadi petunjuk terkait pada perang antara Wakanda dan Atlantis yang akan datang, dengan Namor sekaligus membuat debut MCU-nya di Black Panther 2.

Jika memang makhluk tersebut hanyalah naga atau monster bawah laut biasa dan tak ada referensi soal Atlantis, kita tak perlu berekspektasi lebih. Berarti, kehadiran beruang maupun naga tersebut hanya elemen fantasi dalam film Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings. Namun, jika film ini jadi jalan masuk Namor ke MCU, skenario Shang-Chi (Simu Liu) melawan naga tersebut bisa menjadi alur untuk pengungkapan Atlantis yang telah lama ditunggu-tunggu di Black Panther: Wakanda Forever.

Nah, bagaimana menurutmu soal penampakan naga bawah laut tersebut? Apakah kamu punya teori tersendiri? Bagikan di kolom komentar dan ikuti informasi terbaru mengenai film hanya di KINCIR.

 

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.