Disney merilis sebuah serial animasi pendek berfokus pada karakter Olaf yang dikenal lewat film Frozen (2013). Hal ini dilakukan oleh studio ciptaan Walt Disney tersebut untuk mendukung gerakan #dirumahaja di tengah pandemi virus Corona yang sedang melanda dunia saat ini. Nah, daripada penasaran, langsung aja kalian simak serial animasi pendeknya di bawah ini!
Dalam episode pertama dari serial yang berjudul At Home with Olaf kita bisa melihat tingkah lucu Olaf saat memainkan salju. Dia terlihat melempar sejumlah bola salju dengan senangnya hingga enggak sengaja meluncurkan Snowgies, yang merupakan manusia salju berukuran mungil. Namun, Snowgies enggak marah karena dilempar oleh Olaf, dia justru kesenangan dan meminta sang manusia salju buat melontarkannya lagi.
Sebenarnya enggak ada dialog apapun serta jalan cerita dari video animasi pendek tersebut. Akan tetapi, aksi lucu dari Olaf tersebut tetap mampu membuat penontonnya gemas sendiri. Oh ya, menariknya, serial animasi pendek tersebut digarap oleh animator Hyrum Osmond dan Josh Gad selaku pengisi suara dari Olaf di rumahnya masing-masing, lho! Tentunya, untuk sebuah serial animasi pendek, karya mereka tetap patut buat diacungi jempol.
Ini bukan pertama kalinya aktor Josh Gad menghibur banyak orang yang enggak bisa keluar rumah imbas pandemi virus Corona. Sebelumnya, dia juga udah menggunakan platform seperti Twitter atau Instagram Live buat membacakan dongeng kepada anak-anak di seluruh dunia yang tentunya membantu meringankan beban para orang tua. Kini, aktor kelahiran 1981 tersebut menggunakan suara Olaf miliknya buat memberikan hiburan kepada para penggemar Disney.
Hingga saat ini belum diketahui akan seberapa sering Disney merilis serial animasi pendek seperti ini. Namun, jika mengacu pada cuitan di akun Twitter Disney, At Home with Olaf bakal menjadi sebuah serial yang dipublikasi secara digital, seperti YouTube. Jadi, kita tunggu aja episode terbaru dari aksi lucu sang manusia salju tersebut.
Nah, apakah kalian suka dengan cara Disney menggunakan serial animasi pendek tersebut buat menghibur orang di tengah pandemi Corona ini? Share pendapat kalian di bawah dan ikuti terus KINCIR buat kabar terbaru seputar film lainnya, ya!