Selain Ken di Barbie, Ini 5 Peran Ryan Gosling yang Gak Kalah Keren!

Juli 2023, kita kedatangan beberapa film yang begitu diantisipasi oleh penonton, salah satunya Barbie (2023).

Film yang dibintangi Margot Robbie dan Ryan Gosling sebagai Barbie dan Ken ini memang begitu menarik perhatian. Selain karena dibintangi deretan aktor dan aktris papan atas, film garapan sutradara peraih nominasi Oscar Greta Gerwig ini juga memberikan nuansa ‘nyentrik’ serba pink dan bikin nostalgia.

Enggak heran, Barbie pun langsung jadi tontonan terpopuler dan sukses meraup hingga 350 juta dolar atau sekitar Rp 5,3 triliun di minggu pertama rilisnya.

Tak hanya itu, film garapan Gerwig ini juga dapat banyak pujian dari para penonton maupun kritikus, salah satunya karena performa aktris dan aktornya yang memukau. Berperan sebagai Ken yang “utama”, Ryan Gosling pun sukses mencuri perhatian para penonton. Memang, aktor kelahiran Kanada ini punya karisma dan terasa begitu tepat dalam memerankan karakter Ken.

Nah, selain Ken di Barbie, simak juga 5 peran Ryan Gosling terbaik lainnya yang enggak kalah keren!

1. Pemusik Jazz dalam La La Land (2016)

Tak bisa dimungkiri, film drama musikal La La Land (2016) jadi salah satu film terbaik yang pernah Ryan Gosling bintangi. Meski masih dalam dunia yang enggak jauh dari “musik” dan “menari”, karakter Gosling dalam film ini cukup berbeda dengan karakter Ken yang dia perankan di Barbie.

Beradu akting dengan Emma Stone, Gosling berperan sebagai Sebastian, pemain piano yang punya cita-cita membangun klub Jazz nya sendiri di kota Los Angeles. Bersama Mia (Emma Stone) yang bermimpi jadi seorang aktris terkenal, keduanya saling jatuh cinta dalam perjalanan mengejar mimpi masing-masing.

Film garapan Damien Chazelle ini memang jadi salah satu film paling bersinar di tahun rilisnya. Selain kebanjiran pujian dari para penonton maupun kritikus, La La Land pun juga sukses meraih berbagai penghargaan, termasuk menyabet tujuh Oscar. Performa Gosling yang memukau dan sanggup bikin penonton emosional dalam drama musikal bernuansa romansa ini pun akhirnya membuat sang aktor sukses meraih nominasi Oscar dalam kategori “Best Supporting Actor”.

2. Stuntman misterius dalam Drive (2011)

Berbeda dari perannya sebagai Ken, dalam film Drive (2011) kita bisa melihat sisi Gosling yang lebih serius, diam, dingin, dan misterius. Film drama aksi yang diadaptasi dari novel berjudul sama karya James Sallis ini berkisah tentang seorang sopir stuntman film aksi Hollywood yang jadi sopir misterius pada malam harinya. Mulai dari sopir untuk kriminal yang ingin kabur seusai merampok, atau apa pun, dia enggak peduli. Akhirnya dia mulai menyukai tetangganya hingga terlibat masalah dengan gangster berbahaya demi menyelamatkan tetangganya tersebut.

Digarap oleh Nicolas Winding Refn, Drive (2011) pun dapat pujian terkait arahan sang sutradara, visual dan sinematografi, aksi, skoring, hingga performa para aktor dan aktrisnya, terutama Gosling sebagai bintang utama. Meski karakternya ini enggak banyak bicara, aksi dan emosi yang dialaminya dapat tergambarkan dengan jelas lewat akting memukau Gosling.

3. Penyelidik kocak dalam The Nice Guys (2016)

Kalau di film Drive (2011) kita lihat Gosling sebagai sosok yang dingin dan misterius, karakternya dalam The Nice Guys (2016) sangat bertolak belakang. Hampir mirip seperti Ken di Barbie yang kocak, peran Gosling dalam film komedi ini juga sukses bikin penonton tertawa.

The Nice Guys menampilkan Gosling sebagai Holland March, seorang detektif yang disewa oleh tante dari seorang bintang porno yang merasa masih dihantui keponakannya yang telah meninggal tersebut. Investigasinya pun membuat March bertemu dengan seorang pembunuh bayaran yang disuruh untuk “menakuti” March supaya enggak lanjut investigasi. Namun, keduanya justru malah menjadi duo yang akhirnya bekerja sama setelah gadis yang mereka selidiki menghilang.

Meski enggak jadi film yang “hit”, The Nice Guys sukses meraih rating yang cukup tinggi, baik dari penonton maupun kritikus. Menurut Rotten Tomatoes, film garapan Shane Black ini dapat skor 91%, sementara IMDb memberikan skor 7.4 untuk film komedi neo-noir ini. Beberapa kritik tersebut pun memuji performa Gosling dan Crowe yang dibilang sebagai duo terkocak.

4. Guru SMP yang kecanduan dalam Half Nelson (2006)

Sebelum La La Land (2017), film yang mengantarkan Ryan Gosling untuk meraih nominasi Oscar pertamanya adalah Half Nelson (2006). Film garapan Ryan Fleck ini menampilkan Gosling sebagai Dan Dunne, guru sejarah “gaul” yang punya cara pengajaran yang berbeda dari guru lain.

Hal ini pun membuat kelasnya jadi terasa lebih menyenangkan. Suatu ketika Dan tertangkap basah lagi menggunakan narkoba oleh salah satu muridnya. Namun, hal ini justru malah membuat mereka menjadi dekat. Soalnya, si murid gadis ini punya latar keluarga yang cukup berantakan dan saudaranya pun enggak jauh-jauh dari dunia narkoba.

Selain meraih nominasi Oscar, film ini pun mendapat rating yang cukup baik dari penonton maupun kritikus, yaitu 91% di Rotten Tomatoes dan 7.1 di IMDb. Sebagian besar memuji akting Gosling yang memang mendalami karakter dan cukup bikin penonton terlarut dalam emosi. Jadi, enggak heran kalau aktor asal Kanada ini meraih nominasi Oscar pertamanya lewat karakter guru kecanduan narkoba yang diperankannya dalam Half Nelson.

5. Agen kepolisian yang kesepian dalam Blade Runner 2049 (2017)

Mirip seperti film Drive (2011), dalam film Blade Runner 2049 (2017) ini kita bisa melihat persona Ryan Gosling yang lebih dingin, misterius, enggak banyak bicara, tetapi tetap penuh aksi. Film garapan sutradara kawakan Denis Villeneuve ini sukses meraih dua penghargaan Oscar, untuk kategori sinematografi dan efek visual.

Bergenre fiksi-sains, Blade Runner 2049 melanjutkan kisah tiga puluh tahun setelah film pertama Blade Runner pertama garapan Ridley Scott dibuat. Gosling berperan sebagai K, agen polisi yang bekerja sebagai “blade runner”, sosok yang memburu replikan, robot manusia yang punya kekuatan dan kecerdasan super. Selain punya visual yang ciamik dan narasi yang menarik, sejumlah penonton dan kritikus pun memuji akting Gosling yang memukau dalam film ini.

***

Nah, itulah deretan peran terbaik yang pernah Ryan Gosling mainkan selama berkarier di dunia perfilman. Di antara film yang Gosling bintangi tersebut, manakah yang jadi favorit kamu? Bagikan pendapatmu pada kolom komentar di bawah, ya! Jangan lupa ikuti KINCIR buat dapatin informasi menarik seputar film atau serial lainnya.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.