(REVIEW) The Last Letter from Your Lover (2021)

The Last Letter from Your Lover
Genre
  • Romantis
Actors
  • Callum Turner
  • Felicity Jones
  • Nabhaan Rizwan
  • Shailene Woodley
Director
  • Augustine Frizzell
Release Date
  • 23 August 2021
Rating
3 / 5

*(SPOILER ALERT) Artikel ini sedikit mengandung bocoran film The Last Letter from Your Lover yang mungkin mengganggu buat kalian yang belum nonton.

Film The Last Letter from Your Lover adalah salah satu rekomendasi tontonan bergenre drama romantis yang bisa kamu tonton di Netflix. Film ini merupakan adaptasi dari buku kedua karya Jojo Moyes yang diangkat menjadi film, sebelumnya adalah Me Before You (2016).

Sinopsis film The Last Letter from Your Lover bercerita tentang sepasang kisah terjalin di masa sekarang dan masa lalu. Mengikuti kisah Ellie Haworth, seorang jurnalis ambisius yang menemukan harta karun surat cinta rahasia dari tahun 1965 dan bertekad untuk memecahkan misteri perselingkuhan terlarang saat dia mengungkap kisah di balik Jennifer Stirling, istri seorang industrialis kaya, dan Anthony O’Hare, jurnalis keuangan. Kisah cinta Ellie sendiri terungkap dengan bantuan seorang arsiparis yang tulus membantunya melacak surat-surat Jennifer Stirling.

Bagaimana keseruan filmnya mari simak review khas KINCIR di bawah ini.

Review Film The Last Letter from Your Lover

 

Formulanya cukup mengasyikkan

Film The Last Letter from Your Lover, Sinopsis dan Review
Film The Last Letter from Your Lover, Sinopsis dan Review Via Istimewa.

Film ini membawakan dua kisah cinta di masa sekarang dan masa lalu. Maka dari itu, kisahnya pun banyak flashback mengenai kehidupan cinta terlarang Jennifer Stirling dan Anthony O’Hare di era 60-an. Sementara kisah cinta Ellie dan Rory di masa sekarang menjadi benang merahnya.

Formula The Last Letter from Your Lover di awal memang terasa membosankan bagi kamu yang kurang suka film drama romantis, karena memang plotnya cukup slow pace dan padat. Ini wajar, karena dampak dari pembangunan karakter dua pasangan: Jennifer-O’hare dan Ellie-Rory.

Jennifer Stirling dan Anthony O’Hare
Jennifer Stirling dan Anthony O’Hare Via Istimewa.

Sebenarnya, kisah cinta Stirling dan O’Hare cukup mengganggu, bagi kamu yang anti-selingkuh. Mengingat bagaimanapun juga, Jennifer mengkhianati pernikahannya dengan Lawrence Stirling meski beberapa bagian kamu akan membela Jennifer karena tersiksa dengan pernikahannya tersebut.

Namun, dalam film yang disutradarai oleh Augustine Frizzell ini penonton justru disajikan kisah cinta yang romantis sekaligus tragis. Terutama pada 30 menit terakhir, ketika Ellie dan Rory sebagai penghubung masa lalu dan masa depan kisah Jennifer dan O’Hare.

Daya tarik vintage abad pertengahannya

Film The Last Letter from Your Lover, Sinopsis dan Review
Film The Last Letter from Your Lover, Sinopsis dan Review Via Istimewa.

Selain penyajian cerita, daya tarik lain film ini adalah nuansa vintage pada kehidupan Jennifer dan O’Hare. Dari kostum, aksesoris, gaya rambut, cara berjalan, dan tren percintaan era tersebut yang bikin kamu enggak lepas dari Jennifer.

Suasana rumah bak istana di pinggir laut, pantai musim panas, hotel dengan arsitektur abad pertengahan, mendukung keindahan kisah cinta pasangan terlarang tersebut. Yap, suasana vintage musim panas dengan vibe konglomerat bisa kamu temui sepanjang film. Rasanya poin inilah yang bisa menutupi rasa bosan bagi kamu yang sudah bisa menebak akhir ceritanya.

Debut Netflix Shailene Woodley

Film The Last Letter from Your Lover, Sinopsis dan Review
Film The Last Letter from Your Lover, Sinopsis dan Review Via Istimewa.

Harus diakui, Shailene Woodley benar-benar cocok jadi konglomerat era 60-an. Peran ikonisnya sebagai Tris di seri Divergent bisa kita lupakan sejenak dan menikmati karakter Jennifer Stirling. Ekspresi nelangsa dari kisah cinta tragisnya seakan mengingatkan kita pada perannya sebagai Hazel di The Fault in Our Stars (2014).

Dalam film ini, Woodley beradu akting dengan Callum Turner. Chemistry keduanya terjalin manis bahkan hanya dalam tatapan dan monolog surat. Kisah cinta malu-malu tapi nafsu bisa kamu rasakan dari kedekatan mereka sejak awal.

Film ini merupakan debutnya di Netflix. Pada tahun ini, ada beberapa proyeknya yang direncanakan tayang, yakni serial Three Women, Misanthrope (post-production), The Fallout, dan The Mauritanian. Tampaknya, beberapa waktu ke depan, kita bakal lihat lagi aksinya di layar.

***

Secara garis besar, film The Last Letter from Your Lover cocok buat penggemar drama romantis dengan kata-kata puitis dan adegan percintaan yang tidak pada umumnya. Enggak perlu berekspektasi tinggi saat nonton film ini, mengingat adegan menariknya pada 30 menit terakhir. Film ini juga enggak cocok buat kamu yang pernah diselingkuhi atau mengutuk orang-orang yang selingkuh.

Kamu sudah nonton film ini? Bagikan pendapatmu di kolom review, ya.

 

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.