7 Film Korea Genre Komedi Terlucu yang Bisa Bikin Mati Tertawa

Saking kocaknya, salah satu film Korea ini ada yang berhasil jadi film terlaris sepanjang masa. Manakah yang jadi favorit kamu?


Selain serial, film Korea juga menjadi salah satu tontonan yang menjadi kesukaan banyak orang dari berbagai belahan dunia selama beberapa tahun ke belakang. Pasalnya, deretan tontonan yang berasal dari Korea Selatan biasanya memiliki jalan cerita yang menarik. Bahkan, jalan cerita tersebut akan terasa lebih menarik lagi saat ditonton jika memiliki genre komedi.

Yap, sudah ada banyak film Korea bergenre komedi yang populer karena jalan ceritanya yang unik hingga absurd sekaligus kocak. Saking populernya, beberapa film tersebut juga ada yang mendapatkan adaptasi pada sejumlah negara, termasuk Indonesia.

Nah, berikut ini KINCIR akan memberikan rekomendasi film Korea terlucu yang bisa bikin kamu terpingkal-pingkal. Yuk, simak!

Film Korea komedi terkocak

1. My Sassy Girl (2001)

Film Korea komedi terkocak
Film Korea komedi terkocak Via Istimewa.

My Sassy Girl adalah film romantis-komedi yang melibatkan Jun Ji-hyun dan Cha Tae-hyun sebagai pemeran utamanya. Kisahnya berfokus pada mahasiswa bernama Gyeon-woo yang menolong gadis misterius yang sedang mabuk dan membawanya ke sebuah hotel. Meski sempat terjadi salah paham, hal ini justru membentuk sebuah hubungan unik antara keduanya.

My Sassy Girl pun dianggap berhasil menggabungkan elemen romantis dan komedi dengan sangat sempurna. Makanya, tak heran jika My Sassy Girl sempat menjadi film Korea terlaris sepanjang masa pada tahun perilisannya. Oh ya, My Sassy Girl juga sudah mendapatkan adaptasi pada berbagai negara, termasuk Indonesia yang melibatkan Jefri Nichol serta Tiara Andini sebagai pemeran utamanya.

2. Hello Ghost (2010)

Film Korea komedi terkocak
Film Korea komedi terkocak Via Istimewa.

Meski bergenre horor, film Korea ini enggak bakalan bikin kamu ketakutan dan susah tidur. Malahan, Hello Ghost bakal bikin kalian jadi ketawa terpingkal-pingkal saking kocaknya. Mengisahkan Sang-Man (Cha Tae-hyun), pemuda yatim piatu yang mencoba mengakhiri hidupnya. Namun upayanya gagal, dan akhirnya membuat dirinya kedatangan satu keluarga hantu yang selalu mengikutinya kemana-mana.

Meski sangat kocak pada bagian awal, kamu harus bersiap dengan ending yang enggak terduga. Hello Ghost bahkan terbilang menjadi film Korea komedi terbaik. Film ini sukses menampilkan kombinasi yang ideal antara komedi, drama, dan romansa, sehingga penonton pun merasa terbuai dengan alur ceritanya.

3. Miss Granny (2014)

Film Korea komedi terkocak
Film Korea komedi terkocak Via Istimewa.

Film ini menceritakan Oh Mal-soon (Na Moon-hee), seorang nenek yang berusia 74 tahun yang tinggal bersama keluarga putranya, Hyun Cul (Sung Dong-il). Pada usia tersebut, sangat wajar jika muncul sifat-sifat ngeyel, sesuka hatinya hingga terkadang sering mengumpat. Sang putra pun berniat mengirim Mal Soon ke sebuah panti jompo.

Suatu hari Mal-soon pergi ke studio foto dan kemudian secara ajaib menemukan dirinya dalam tubuh seorang cewek berusia 20 tahun. Dengan kontrak baru untuk masa muda ini, Mal-soon pun mengganti nama menjadi Oh Doo-ri (Shim Eun-kyung). Meski film ini menyoroti pentingnya keluarga, banyak adegan humoris yang bakal mengundang gelak tawa penonton.

4. I Can Speak (2017)

Film Korea komedi terkocak
Film Korea komedi terkocak Via Istimewa.

I Can Speak adalah film yang diangkat dari peristiwa. Kisahnya berfokus pada seorang PNS bernama Park Min-jae (Lee Je-hoon) yang mengalami pemindahan tugas ke wilayah baru pada bagian pelayanan publik dan kemudian bertemu dengan nenek yang bekerja sebagai penjahit, Na Ok-boon (Na Moon-hee).

Pada bagian awal film, kamu akan bisa melihat berbagai adegan lucu yang dimainkan secara apik oleh Na Moon-hee dan Lee Je-hoon. Meski perbedaan usia kedua aktor ini sangat jauh, mereka berhasil bermain dengan solid dalam film ini. Namun, I Can Speak ini sebenarnya memiliki makna yang sangat mendalam, khususnya isu perbudakan seks sehingga film ini bukan sekadar lucu-lucan saja.

5. Extreme Job (2019)

Via Istimewa

Extreme Job mungkin menjadi salah satu film komedi terbaik Korea sepanjang masa. Bagaimana enggak, sampai saat ini Extreme Job masih menempati posisi kedua sebagai film terlaris sepanjang masa pada Box Office Korea Selatan. Pasalnya, penonton akan enggak bisa berhenti ketawa selama menyaksikan film aksi-komedi ini dari awal hingga akhir saking absurdnya.

Extreme Job berkisah tentang lima polisi yang menyamar menjadi pengelola restoran ayam untuk mengintai gembong narkoba. Namun, mereka terlalu asyik menyamar sampai restoran mereka jadi terkenal dan buka cabang pada berbagai tempat sehingga untung besar. Hal ini pun kemudian menimbulkan berbagai konflik konyol terhadap misi utama dari para polisi tersebut.

6. The Odd Family: Zombie on Sale (2019)

Via Istimewa

Buat kamu yang suka dengan tontonan bertema zombie, jangan sampai kelewatan film yang satu ini. Premis The Odd Family: Zombie on Sale cuma mengisahkan keluarga Park yang tinggal di pedesaan dan pada suatu hari mengalami teror dari satu zombie. Namun, pengemasan kisah kiamat zombie dalam film ini berlangsung dengan cara yang sangat sangat ringan dan menyenangkan.

7. 6/45 (2022)

Via Istimewa

6/45 menjadi salah satu film Korea bergenre komedi terbaru yang tayang pada 2022 ini. Film ini pun melibatkan aktor dan aktris yang terbilang sangat spesialis dalam genre komedi. Mulai dari Go Kyung-po yang terkenal lewat Reply 1988, Lee Yi-kyung yang bikin terpingkal lewat serial Welcome to Waikiki, hingga Park Se-wan yang beberapa waktu lalu membintangi komsit So Not Worth It.

6/45 berkisah tentang Park Chun-woo (Go Kyung-po), tentara Korea Selatan yang mendapat tiket lotre dengan hadiah besar saat bertugas di perbatasan Korea Utara. Namun, tiket lotre itu justru terhempas angin dan melewati perbatasan negaranya dan mendarat pada tangan tentara Korea Utara bernama Ri Young-ho (Lee Yi-kyung). 6/45 pun terbilang jadi versi parodi dari drakor Crash Landing on You.

***

Nah, itulah sejumlah film Korea bergenre komedi yang bisa bikin kamu mati tertawa. Dari sejumlah film tersebut, manakah yang jadi favorit kamu? Share pendapat kamu, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.