7 Akting Song Joong-ki di Drama Korea yang Karismatik

– Song Joong-ki belum lama ini membintangi drama Korea Vincenzo.
-Drakor di bawah ini membuat Song Joong-ki meraih banyak penghargaan.


Dalam beberapa pekan terakhir ini, ranah media sosial kerap diramaikan dengan potongan adegan dari drama Kora Vincenzo. Hal ini pun enggak terlalu mengherankan, karena Vincenzo selalu meraih rating penonton tinggi dalam setiap penayangannya. Namun, ada satu faktor lagi yang bikin drakor Vincenzo kerap jadi perbincangan di media sosial, yaitu akting memukau Song Joong-ki sebagai pemeran utamanya.

Yap, buat kalian yang suka nonton drama Korea pasti sudah enggak asing lagi dengan sosok Song Joong-ki. Pria kelahiran 1985 memang bisa dibilang menjadi salah satu aktor asal Korea Selatan yang digilai oleh kaum wanita karena dianggap karismatik dan punya kemapuan akting mumpuni. Kehadirannya di Vincenzo pun sangat dinantikan oleh banyak orang karena merupakan comeback aktingnya di layar kaca.

Nah, di bawah ini KINCIR akan memberikan rekomendasi drama Korea yang dibintangi oleh Song Joong-ki sebagai selingan sewaktu nonton Vincenzo. Yuk, simak!

1. Get Karl! Oh Soo-jung (2007)

Rekomendasi Drama Korea Song Joong-ki
Rekomendasi Drama Korea Song Joong-ki Via Istimewa.

Penampilan perdana dari Song Joong-ki di layar kaca terjadi ketika dia terlibat dalam drama Korea Get Karl! Oh Soo-jung yang dibintangi oleh Uhm Jung-hwa dan Oh Ji-ho. Pada debut penampilannya di drakor ini, Joong-ki hanya kebagian peran figuran saja. Sebab, dia hanya muncul sebagai seorang reporter tanpa nama dengan tampilan yang masih polos dan lugu.

Oh ya, perlu digarisbawahi bahwa kemunculannya di drakor Get Karl! Oh Soo-jung ini bukanlah debut akting Joong-ki, melainkan hanya penampilan perdana di drama Korea. Soalnya, Joong-ki melakukan debut aktingnya dalam film erotis A Frozen Flower (2008) yang dibintangi oleh Song Ji-hyo dan Jo In-sung.

2. Triple (2009)

Rekomendasi Drama Korea Song Joong-ki
Rekomendasi Drama Korea Song Joong-ki Via Istimewa.

Setelah Get Karl! Oh Soo-jung, Song Joong-ki pun mulai aktif membintangi drama Korea meski masih kebagian peran yang terbilang kecil. Joong-ki pun baru terlibat dalam peran yang cukup besar di layar kaca ketika dia membintangi drakor Triple sebagai salah satu karakter pendukungnya. Dalam drakor ini, Joong-ki berperan sebagai Ji Poong-ho yang disukai oleh karakter utamanya, yaitu Lee Ha-ru (Min Hyo-rin).

Sosok Ji Poong-ho yang diperankan oleh Joong-ki di serial Triple ini dikisahkan sebagai seorang atlet bidang speed skating tingkat nasional. Hal yang bikin menarik adalah Joong-ki dulunya juga merupakan mantan atlet speed skating tingkat nasional hingga akhirnya pensiun karena cedera dan mengejar karier sebagai aktor. Namun, setidaknya skill speed skating-nya tersebut jadi berguna untuk perannya di drakor Triple.

3. Sungkyunkwan Scandal (2010)

Rekomendasi Drama Korea Song Joong-ki
Rekomendasi Drama Korea Song Joong-ki Via Istimewa.

Drakor Sungkyunkwan Scandal mengisahkan suatu skandal yang terjadi di Universitas Sungkyunkwan yang merupakan perguruan tinggi terkemuka di Korea Selatan pada masa Dinasti Joseon. Dalam drama Korea ini, Song Joong-ki akhirnya mendapatkan peran yang besar. Dia memerankan karakter Goo Yong-ha, mahasiswa Sungkyunkwan yang terkenal punya sifat suka menggoda wanita alias playboy.

Penampilannya sebagai Yong-ha di drakor ini pun sangat menarik perhatian dan bisa dibilang sebagai titik awal dari melambungnya karier Joong-ki sebagai seorang aktor. Bahkan, berkat perannya di drakor ini Joong-ki berhasil membawa pulang piala “Popularity Award” dalam ajang KBS Drama Awards 2010.

4. The Innocent Man (2012)

Rekomendasi Drakor Song Joong-ki
Rekomendasi Drakor Song Joong-ki Via Istimewa.

Setelah sukses lewat Sungkyunkwan Scandal, Song Joong-ki akhirnya dipercaya untuk menjadi pemeran utama pria dalam drama Korea The Innocent Man. Dalam drakor ini, Joong-ki berperan sebagai cowok bernama Kang Ma-ru yang harus merelakan impiannya sebagai dokter karena dipenjara setelah dituduh melakukan pembunuhan. Padahal, pembunuh aslinya adalah cewek yang disukainya, yaitu Han Jae-hee (Park Si-yeon).

Akting Song Joong-ki dalam debutnya sebagai pemeran utama di drakor ini pun menuai pujian, baik dari penonton ataupun kritikus. Buktinya, berkat drakor ini Joong-ki berhasil meraih piala “Aktor Terbaik” dalam tiga ajang penghargaan yang berbeda, yaitu 20th Korean Culture and Entertainment Awards, 1st K-Drama Star Awards, dan juga KBS Drama Awards.

5. Descendants of the Sun (2016)

Rekomendasi Drama Korea Song Joong-ki
Rekomendasi Drama Korea Song Joong-ki Via Istimewa.

Descendants of the Sun bisa dibilang sebagai drama Korea paling populer sejauh ini yang pernah dibintangi oleh Song Joong-ki. Di drakor ini, dia berperan sebagai Yoo Si-jin, kapten dari pasukan khusus militer yang kemudian jatuh cinta dengan seorang dokter bernama Kang Mo-yeon (Song Hye-kyo). Chemistry antara keduanya pun menjadi salah satu faktor yang bikin drakor ini digemari banyak orang selain jalan ceritanya.

Berkat penampilannya di Descendants of the Sun, Joong-ki pun berhasil membawa pulang total 9 piala individu di berbagai ajang, termasuk untuk “Aktor Terpopuler” di Baeksang Awards. Lalu, berkat chemistry-nya yang apik dengan Song Hye-kyo, mereka juga dinobatkan sebagai “Pasangan Terbaik” di dua ajang penghargaan. Bahkan, di dunia nyatanya Joong-ki juga sempat menikah dengan Hye-kyo, loh.

6. Arthdal Chronicles (2019)

Rekomendasi Drakor Song Joong-ki
Rekomendasi Drakor Song Joong-ki Via Istimewa.

Arthdal Chronicles merupakan salah satu drama Korea dengan biaya produksi terbesar dan kerap disebut sebagai Game of Thrones-nya Negeri Gingseng. Hal ini karena Arthdal Chronicles memang mengambil latar waktu di peradaban kuno layaknya serial Game of Thrones. Enggak cuma itu, drakor ini juga mengisahkan perebutan kekuasaan yang disisipi oleh bumbu romansa.

Dalam drakor ini, Joong-ki berperan sebagai Eun Seom, putra Asahon (Chu Ja-hyun) yang merupakan anggota klan Wahan yang dianggap penuh kutukan. Perannya dalam drakor ini pun terbilang sebagai sebuah pengalaman baru bagi perjalanan karier Joong-ki sebagai aktor. Pasalnya, karakter Eun Seom enggak digambarkan sebagai cowok berpenampilan rapi dan elegan seperti karakter yang biasanya dia perankan.

Oh ya, dalam drakor Arthdal Chronicles ini Joong-ki juga bereuni dengan Kim Ji-won yang sebelumnya sama-sama membintangi serial Descendants of the Sun. Menariknya, di drakor ini karakter Joong-ki dan Ji-won dikisahkan menjalin hubungan romantis yang tentunya sangat berbeda dengan di Descendants of the Sun.

7. Vincenzo (2021)

Rekomendasi Drama Korea Song Joong-ki
Rekomendasi Drama Korea Song Joong-ki Via Istimewa.

Dalam drama Korea yang baru tayang pada 2021 ini, Song Joong-ki berperan sebagai Vincenzo Cassano, pria asal Korea Selatan yang diadopsi oleh keluarga mafia asal Italia ketika masih berusia 8 tahun. Setelah pimpinan dari keluarga mafianya meninggal, Vincenzo pulang ke Korea Selatan dengan tujuan tertentu. Namun, dia justru menegakkan keadilan bersama pengacara Hong Cha-young (Jeon Yeo-bin) di Korea.

Drakor yang menjadi comeback Joong-ki ke layar kaca usai Arthdal Chronicles ini pun berhasil meraih rating 7,7 persen dalam penayangan episode perdananya di kanal tvN. Bahkan, perolehannya tersebut menjadikan Vincenzo sebagai drama Korea akhir pekan tvN dengan rating tertinggi ketiga sepanjang masa setelah Mr. Sunshine dan Mr. Queen.

***

Nah, itulah sejumlah drama Korea yang pernah dibintangi oleh Song Joong-ki. Dari sejumlah drakor tersebut, manakah yang menjadi favorit kalian? Share pendapat kalian di bawah dan ikuti terus KINCIR untuk rekomendasi drakor lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.