Walau Morbius (2022) cukup mengecewakan, Sony Pictures masih tidak ragu untuk mengembangkan Sony’s Spider-Man Universe (SSU). Saat ini, Sony Pictures sedang mengerjakan dua proyek SSU, yaitu Madame Web yang dibintangi oleh Dakota Johnson dan Kraven the Hunter yang dibintangi oleh Aaron Taylor-Johnson, pemeran Quicksilver di Avengers: Age of Ultron (2015).
Selain Taylor-Johnson, Kraven the Hunter juga dibintangi oleh Ariana DeBose sebagai pemeran Calypso dan Alessandro Nivola sebagai pemeran villain utama di film ini. Hingga saat ini, Sony Pictures masih merahasiakan nama villain yang diperankan oleh Nivola. Nah, belum lama ini, Nivola akhirnya memberikan sedikit informasi tentang karakter yang dia perankan.
Dilansir The Hollywood Reporter, Nivola berkata, “J. C. Chandor (sutradara Kraven the Hunter) mengatakan bahwa dia ingin merekam semuanya di lokasi langsung. Kemampuan fisik para karakter dalam film ini juga lebih dekat dengan realitas. Orang-orang tidak terbang atau punya kekuatan super semacam itu. Peran saya yang belum boleh diungkapkan merupakan kesempatan akting yang nyata bagi saya.”
“Saya tidak perlu melakukan CGI apa pun dan tidak berakting di depan green screen. Saya hanya bertransformasi secara fisik di saat-saat terakhir film, jadi peran saya adalah villain klasik. Film ini memiliki lompatan waktu di dalamnya, jadi karakternya bakal mengalami banyak perubahan dari tampilan mereka di awal film. Saya tidak harus mengenakan pakaian spandeks atau semacamnya,” lanjut Nivola.
Dari penjelasannya Nivola, villain yang ditampilkan di Kraven the Hunter terlihat lebih realistis dibandingkan villain seri film Venom dan Morbius. Kraven sendiri merupakan karakter yang tidak memiliki kekuatan super, tentunya lebih adil jika dia mendapatkan musuh yang sepadan.
Menurut kamu, siapa villain yang diperankan Alessandro Nivola? Kraven the Hunter rencananya dirilis pada 13 Januari 2023. Lalu, jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!