Jessica Chastain resmi diumumkan sebagai “Best Actress” Oscar 2022 berkat penampilannya di The Eyes of Tammy Faye (2021)! Kemenangannya kali ini ternyata merupakan Oscar pertama yang berhasil didapatkan oleh Chastain. Sebelum menjadi aktris terbaik Oscar 2022, Chastain pernah masuk nominasi “Best Supporting Actress” Oscar 2012 lewat penampilannya di The Help (2011) dan “Best Actress” Oscar 2013 lewat penampilannya di Zero Dark Thirty (2012).
Sebelum mendapatkan penghargaan “Best Actress” Oscar 2022, Chastain terlebih dulu mendapatkan penghargaan yang sama di acara Critics’ Choice Awards dan SAG Awards. The Eyes of Tammy Faye merupakan film biopik yang menceritakan perjalanan hidup seorang pengkhotbah yang ada di dunia nyata, yaitu Tammy Faye Bakker.
Nah, Chastain memerankan Bakker di The Eyes of Tammy Faye. Dia beradu akting bersama Andrew Garfield yang memerankan Jim Bakker, suaminya Tammy Faye Bakker. Demi memerankan Bakker, wajahnya Chastain dirias habis-habisan hingga mirip dengan sang tokoh di dunia nyata. Wajah Chastain sampai sulit dikenali di film ini.
Lahir pada 24 Maret 1977, Chastain memulai karier aktingnya lewat pertunjukan teater yang berjudul Romeo and Juliet pada 1998. Chastain kemudian merambah dunia TV dengan membintangi serial Dark Shadows pada 2004. Empat tahun setelahnya, Chastain akhirnya mendapatkan peran pertamanya di film yang berjudul Jolene (2008).
Kebanyakan aktor debut di film pada usia yang begitu muda. Namun saat Jolene dirilis, Chastain saat itu telah menginjak usia 31 tahun. Menariknya, Chastain berperan sebagai remaja di Jolene. Walau Jolene kurang diterima dengan baik oleh kritikus, penampilan Chastain mendapatkan banyak pujian dan jalan Chastain sebagai aktris film pun semakin terbuka.
Selamat buat Jessice Chastain atas kemenangan pertamanya di Oscar! Jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!