Omara Esteghlal mendapat “berkah” setelah pulang ke Indonesia pada Juli 2020 lalu. Sempat terhenti kuliahnya di St. Olaf Minnesota akibat pandemi, Omara balik ke Indonesia untuk melanjutkan kuliahnya secara daring. Aktor yang melejit namanya melalui perannya sebagai Piyan dalam Dilan 1990 (2018) ini pun mendapat kesempatan membintangi film perang, KADET 1947.
Film drama berlatar sejarah ini mengangkat kisah persahabatan calon penerbang Angkatan Udara. Di sini, kita juga diperlihatkan sisi lain dari anak muda di era 1940-an tersebut. Omara Esteghlal pun mengaku senang mendapat peran sebagai salah satu kadet penerbang bernama Suharnoko Harbani di film ini.
“Pas dapat kesempatan main di film ini, it feels like dream come true,” ujar Omara Esteghlal dengan girang. “Proses syutingnya juga seru banget! Apalagi, dengan adanya replika sembilan pesawat tempur yang sengaja dibangun untuk keperluan produksi film ini,” tambah sang aktor yang sejak kecil sudah terobsesi dengan miniatur dan buku-buku tentang pesawat tempur.
Omara juga bercerita keseruan proses syuting di Wonosari dan Yogyakarta yang berlangsung selama 30 hari ini. Dengan protokol kesehatan yang sangat ketat, proses syuting yang berlangsung selama pandemi ini dapat berjalan dengan lancar. “Prosesnya lumayan berat karena syutingnya lebih banyak di outdoor, tanah lapang, hutan, dan sungai dengan berbagai macam tantangan, apalagi buat film perang seperti ini,” cerita Omara.
Di tengah kesibukan mengerjakan tugas untuk dua jurusan kuliah yang diambilnya, psikologi dan filsafat, Omara Esteghlal mengaku tetap sangat bersemangat terlibat dalam produksi film ini. “Aku enjoy dan excited meskipun selepas syuting aku masih harus mengerjakan banyak tugas,” kata aktor kelahiran 1999 ini.
Selain Omara Esteghlal, film KADET 1947 juga dibintangi oleh sederet aktor ternama lainnya. Mulai dari Ibnu Jamil, Ario Bayu, Kevin Julio, Bisma Karisma, Martino Lio, Wafda Saifan, hingga Fajar Nugra. Meski sempat minder berakting dengan nama-nama yang sudah terkenal tersebut, Omara justru menikmati proses syuting ini karena dia belajar banyak dari para aktor tersebut.
“Salutnya, mereka semua malah membimbing aku dan kasih banyak masukan. Akhirnya, aku malah jadi banyak belajar dari mereka. Senang banget bisa ketemu dengan mereka di proyek ini,” ungkap Omara Esteghlal.
Bagaimana pendapat kalian tentang film terbaru Omara Esteghlal ini? Jadi makin penasaran lihat sang aktor di film perang berlatar tahun 1940-an tersebut? Pantau terus KINCIR untuk update informasinya, ya!