Black Panther: Wakanda Forever menjadi film terakhir MCU yang akan rilis pada 2022 ini dan sekaligus menutup fase keempat semesta perfilman superhero tersebut. Lewat film ini, kita akan kedatangan sosok Namor yang melibatkan Tenoch Huerta sebagai pemerannya. Pada versi komiknya, Namor merupakan pemimpin dari kerajaan bawah laut, yaitu Atlantis yang juga menjadi musuhnya Wakanda.
Selain pemimpin dari kerajaan bawah laut, pada versi komiknya Namor juga menyandang status sebagai mutan pertamanya Marvel. Hal ini karena Namor telah hidup selama ribuan tahun lamanya dan dianggap sebagai mutan pertama pada semesta komik tersebut. Lantas, apakah pada film Black Panther: Wakanda Forever mendatang Namor juga akan menyandang status sebagai seorang mutan?
Menariknya, belum lama ini Tenoch Huerta akhirnya membocorkan status Namor dalam film Black Panther 2. Hal ini terungkap lewat wawancara Huerta bersama Empire ketika ia ditanya terkait apa saja aspek tentang Namor dari komik yang dipertahankan pada filmnya. Huerta pun kabarnya menjawab bahwa salah satu aspek yang tetap ada pada filmnya nanti adalah fakta bahwa Namor seorang mutan.
Setelah akuisisi Disney terhadap 20th Century Fox, MCU kini memang sudah bisa menghadirkan sejumlah karakter mutan. Selain Namor, sebelumnya juga sudah sempat muncul Professor X serta Ms. Marvel yang pada MCU menjadi seorang mutan, bukan Inhumans. Namun, tak menutup kemungkinan kalau Namor juga akan menjadi mutan pertamanya MCU karena ia bisa saja sebenarnya sudah hidup sejak lama.
Nah, bagaimana tanggapan kamu dengan fakta bahwa Namor adalah salah satu mutan di MCU tersebut? Share pendapat kamu, ya!