Menyusul kesuksesan yang diraih oleh film kelima Mission: Impossible berjudul Mission: Impossible – Rogue Nation (2015), Paramount Pictures kini kembali mempercayai sutradara Christopher McQuarrie untuk menggarap film keenam dari rangkaian waralaba tersebut yang berjudul Mission: Impossible – Fallout.
Menjelang perilisannya pada Juli 2018 mendatang, sang aktor utama, Tom Cruise, baru-baru ini membocorkan sebuah teaser yang berisi informasi mengenai waktu rilis untuk cuplikan resmi Mission: Impossible – Fallout lewat akun Twitter miliknya. Cuplikan film Mission: Impossible 6 ini rencananya akan dihadirkan pada hari Minggu mendatang (4/1).
3 Days. #MissionImpossible pic.twitter.com/CLBvQBcQ6L
— Tom Cruise (@TomCruise) 1 February 2018
Bahkan, para penggemar setia waralaba ini enggak hanya dibocorkan soalnya waktu perilisan cuplikan, melainkan juga cuplikan teaser dari filmnya. Video cuplikan ini diunggah langsung oleh akun Twitter resmi film Mission: Impossible. Berikut cuplikannya bisa lo lihat di bawah ini.
Your mission, should you choose to accept it: Retweet to be one of the first to see the new @MissionFilm Fallout trailer this Sunday. #MissionImpossible pic.twitter.com/u4tblcCVbs
— Mission: Impossible (@MissionFilm) 1 February 2018
Teaser tersebut menampilkan aksi sekilas dari Ethan Hunt (Tom Cruise) dan Ilsa Faust (Rebecca Ferguson) yang sedang berjalan bersama. Enggak ketinggalan, penampakan Henry Cavill sebagai August Walker yang sedang mempersiapkan diri untuk bertarung dengan seseorang yang masih misterius. Selain mereka, Direktur IMF yaitu Alan Hunley (Alec Baldwin) juga muncul dalam teaser ini bersama dengan Benji Dunn dan Luther Stickell yang tampaknya sedang melakukan pengejaran dengan kapal boat.
Selain waktu perilisan cuplikan resmi film dan teaser-nya, Mission: Impossible – Fallout juga baru merilis poster promo terbaru yang memamerkan Ethan Hunt yang berpose dengan pistol ditangannya.
Dalam teaser di atas, Tom Cruise belum memperlihatkan aksi menegangkan yang menjadi ciri khasnya dalam waralaba ini. Tapi, jika ngelihat dari poster di atas, terpampang sebuah helikopter dengan orang yang bergelantung dibawahnya. Hal tersebut bisa jadi tanda bahwa film keenam Mission: Impossible nanti masih menyajikan adegan-adegan berbahaya yang disajikan oleh Tom Cruise sebagai nilai jual utama waralaba ini.
Nah, makanya kemungkinan aja lo baru bisa lihat adegan kece Ethan Hunt di cuplikan resminya. Maka dari itu, biar enggak ketinggalan informasinya, simak terus Kincir.com setiap hari, ya!