Waralaba Habibie & Ainun baru saja berduka cita karena ditinggalkan inspirasi utama mereka dalam membuat karya, Bacharuddin Jusuf Habibie. Perjalanan kehidupan Bapak Teknologi Indonesia ini sudah diadaptasi ke layar lebar melalui dua film rilisan MD Pictures pada Habibie & Ainun (2012) dan Rudi Habibie (2016).
Memasuki film ketiganya, seluruh kru dan pemain ingin mendedikasikan film Habibie & Ainun 3 untuk mengenang kisah cinta pasangan sehidup semati, B.J. Habibie dan Ainun. Mengingat sebelum meninggal, Habibie selalu bersemangat saat menceritakan kisah masa muda belahan jiwanya.
Film ini mengambil masa muda Ainun sebagai inti cerita. Dimulai saat SMA pada 1953 sampai 1958, Ainun (Maudy Ayunda) dikenal sebagai perempuan yang cerdas dan menjadi primadona yang digilai para lelaki.
Pujaan terhadap Ainun enggak hanya dia rasakan di bangku SMA, tapi juga saat menjadi mahasiswi di Fakultas Kedokteran. Selain itu, menjadi minoritas di jurusan yang diambilnya membuat Ainun berusaha membuktikan kemampuannya.
Reza Rahadian akan kembali bermain di film ketiga Habibie & Ainun yang akan beradu akting dengan Maudy Ayunda. Enggak hanya itu film ini juga bertaburan bintang dari mulai Jefri Nichol, Rebecca Klopper, Marcella Zalianty, Lukman Sardi, hingga Angga Yunanda.
Sebagai tanda kesiapan para kru dan pemain untuk menyambut film terbarunya. MD Pictures merilis poster raksasa Habibie & Ainun 3 berukuran 21 x 26 meter yang dibentangkan di gedung MD Place, Setiabudi, Jakarta. Poster raksasa tersebut akan dipasang selama tiga minggu.
Apakah kalian termasuk yang terinspirasi dari kisah cinta dua sejoli ini? Yuk, kasih tahu pendapat kalian di kolom komentar. Kalau masih ingin medapatkankan berita terbaru tentang film, kalian wajib banget untuk ikuti terus KINCIR, ya!