Setelah tampil mencekam dalam first look dan teaser perdananya, Si Manis Jembatan Ancol kembali memberikan teror melalui trailer yang baru aja dirilis. Enggak hanya itu, Maryam yang diperankan oleh Indah Permatasari juga dipastikan akan tayang perdana pada 26 Desember mendatang.
Nah, bagi kalian yang penasaran dengan trailer perdananya Si Manis Jembatan Ancol, yuk, intip video di bawah ini.
Trailer perdana tersebut diawali dengan adegan Maryam (Indah Permatasari) yang ditegur oleh Roy (Arifin Saputra) tentang tugasnya sebagai seorang istri. Kemudian, berlanjut dengan percakapan antara Maryam dan Yudha (Randy Pangalila) yang membicarakan mengenai arti kebahagiaan.
Enggak berhenti di situ, Maryam dan Roy diperlihatkan terlibat dalam suatu pertengkaran. Hingga pada akhirnya, Maryam dibunuh oleh di jembatan dan mayatnya dibuang ke sungai. Tanpa disangka, Maryam malah kembali sebagai sosok hantu yang menuntut balas dendam.
Sejak saat itu, Maryam yang dikenal juga oleh masyarakat sekitar sebagai Si Manis mulai menyebarkan terror kepada mereka yang membuatnya menderita. Enggak hanya itu, Maryam juga tidak segan untuk membunuh mereka dengan cara yang sadis, lho! Jika diperhatian, trailer tersebut menunjukan beberapa adegan para korban Maryam yang terbunuh akibat kecelakaan dan digantung di atas jembatan, menyeramkan ya?
Anggy Umbara menjelaskan bahwa Si Manis Jembatan Ancol akan menyerupai film aslinya yang tayang pada 1973 dibandingkan dengan serial televisinya. Selain itu, dia juga menjelaskan bahwa Si Manis Jembatan Ancol berusaha untuk mengangkat isu perempuan, khususnya mengenai hak-hak perempuan yang dirampas.
“Film Si Manis ini lebih relate dengan film aslinya yang tayang pada 1973. Si Manis ini akan menceritakan hak-hak perempuan yang direbut, women issue banget,” ujar Anggy dalam perilisan perdana trailer Si Manis Jembatan Ancol di Epicentrum (31/10).
Selain Indah Permatasari sebagai Maryam dan Arifin Saputra sebagai Roy, film ini akan dimeriahkan oleh deretan aktor dan aktris papan atas Indonesia, lho! Salah satunya adalah Ozy Saputra yang turut bergabung dalam film ini berperan sebagai sosok rentenir jahat.
Sebagai informasi, Ozy pernah berperan sebagai sosok bernama Hantu Gundul dalam serial televisi Si Manis Jembatan Ancol yang tayang pada 1993 lalu. Menarik, ya?
Jadi, bagaimana menurut kalian dengan film Si Manis Jembatan Ancol garapan Anggy Umbara ini? Berikan pendapat kalian di kolom komentar, ya! Selalu baca KINCIR agar kalian tidak ketinggalan berita film menarik lainnya.