Kalian yang telah menonton film Dua Garis Biru (2019) pastinya enggak asing dengan aktris Maisha Kanna yang berperan sebagai Puput, adiknya Dara. Dua tahun setelah membintangi Dua Garis Biru, Maisha bakal kembali lagi meramaikan perfilman Indonesia lewat film drama terbaru produksi Falcon Pictures yang berjudul Yang Tak Tergantikan.
Di film terbarunya, Maisha berperan sebagai anak bungsu yang berprestasi, bernama Kinanti. Salah satu prestasi Kinanti yang diceritakan di Yang Tak Tergantikan adalah menjadi pemenang lomba catur. Dituntut memerankan karakter yang jago main catur, siapa sangka ternyata Maisha sama sekali enggak mengerti cara main catur sebelum mengikuti proses syuting film ini.
Lewat konferensi pers virtual yang diadakan Falcon Pictures, Maisha membagikan ceritanya, “Sebenarnya sebelum main film ini, saya sama sekali enggak tahu cara main catur. Ini tuh salah satu pendalaman karakter jadi saya sambil belajar (catur). Saya minta papaku ngajarin cara main catur, terus saya mengunduh aplikasi buat latihan.”
Selain Maisha, Yang Tak Tergantikan juga dibintangi oleh Lulu Tobing, Dewa Dayana, dan Yasamin Jasem. Film ini berkisah tentang seorang orang tua tunggal bernama Aryanti (Lulu) yang bekerja keras mengayomi ketiga anaknya, yaitu Bayu (Dewa), Tika (Yasamin), dan Kinanti. Ditambah lagi, ketiga anaknya memiliki permasalahannya masing-masing.
Bayu yang diceritakan sebagai anak sulung diceritakan kehilangan pekerjaannya dan terlibat narkoba, Tika sebagai anak tengah sedang mengalami masa pubertas dan ingin selalu menjadi pusat perhatian, dan Kinanti, sang anak bungsu yang berprestasi tetapi juga memiliki masalahnya sendiri. Biar kalian enggak makin penasaran, yuk, intip trailer-nya berikut ini.
Sutradara Yang Tak Tergantikan, yaitu Herwin Novianto, mengungkapkan bahwa film ini terinspirasi dari film lawas yang berjudul Ibunda (1986), karya Teguh Karya. Jika dilihat dari trailer-nya, film ini menawarkan kisah keluarga yang pastinya mengharukan. Lulu bahkan mengatakan bahwa penonton bakal langsung teringat dengan ibunya setelah menonton film ini.
Film Yang Tak Tergantikan bakal dirilis secara eksklusif di Disney+ Hotstar mulai 15 Januari 2021. Jangan lupa catat tanggal mainnya dan ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!