Udah pada tahu 'kan bahwa perusahaan raksasa Disney bakal meluncurkan layanan streaming online dalam waktu mendatang. Layanan streaming Disney ini bakal menyediakan serial orisinal dari studio-studio yang termasuk waralaba Disney. Diantaranya Pixar, Marvel, dan Lucasfilm.
Beberapa proyek yang sedang dipersiapkan Disney untuk layanan streamingnya ini ada serial live action Star Wars dan Lady and the Tramp. Selain menjanjikan konten baru, layanan streaming Disney juga bakal menyediakan film klasik Disney sekaligus acara TV dari kanal Disney Channel.
Bahkan, baru-baru ini dikabarkan Disney akan membuat serial solo untuk beberapa karakter Marvel, yaitu Loki dan Scarlet Witch. Seperti yang lo tahu, kedua karakter ini sama-sama belum pernah mendapatkan film solo mereka sendiri. Namun, sayangnya sampai saat ini Disney belum memberikan komentar lebih lanjut soal kabar Loki dan Scarlet Witch yang bakal dibikinin serial solonya.
Jika memang benar nantinya Disney akan memproduksi serial solo untuk Loki dan Scarlet Witch. Maka jelas Tom Hiddleston dan Elizabeth Olsen akan diharapkan untuk kembali memerankan karakter mereka tersebut. Dengan production value yang kemungkinan bisa menyaingi film mereka sebelumnya.
Layanan streaming Disney ini rencananya akan diluncurkan tahun depan. Mengingat Disney udah mendapat tempat tersendiri di hati pencinta film selama puluhan tahun, tampaknya enggak sulit untuk berkompetisi di tengah maraknya bisnis layanan streaming.
Nah, kalau menurut lo sendiri gimana, guys?