Terakhir kali tampil sebagai Neo di The Matrix: Revolutions (2003), Keanu Reeves akhirnya mengumumkan kehadirannya di seri The Matrix terbaru. Enggak cuma menggaet artis ikonis Hollywood satu ini, kalian akan dimanja dengan kemunculan Carrie Ann Moss, pemeran karakter Trinity, serta Lana Wachowski, sutradara yang menggarap trilogi The Matrix.
Tahun ini, Keanu Reeves tengah nikmati puncak popularitas sebagai salah satu artis papan atas Hollywood. Lepas tampil memukau di John Wick: Chapter 3 – Parabellum, aktor kelahiran Lebanon ini kembali menghibur para penggemar lewat Toy Story 4, serta resmi mengisi suara Johnny Silverhand di game Cyberpunk 2077 keluaran CD Projekt Red.
Dilaporkan oleh Variety, Warner Bros. Pictures dan Village Roadshow telah mengonfirmasi proyek The Matrix 4 yang rencananya akan langsung memulai proses produksi pada tahun depan.
Meski disambut gembira oleh para penggemar seri fiksi ilmiah satu ini, tentu ada pertanyaan besar yang hadir. Seperti yang kalian saksikan di The Matrix Revolution (2003), Neo (Keanu Reeves) melakukan pertarungan hidup-mati melawan Agent Smith (Hugo Weaving). Setelah berhasil mengalahkan lawan bebuyutannya ini, Neo kemudian mengembuskan napas terakhirnya.
Salah satu rumor yang beredar, film sekuel ini akan menghadirkan Morpheus versi muda. Namun, sampai saat ini belum ada konfirmasi dari Warner Bros.
Dengan kehadiran Reeves, Moss dan Wachowski bersaudara, proyek keempat ini diharapkan bisa membangkitkan kembali kejayaan The Matrix. Dari tiga seri yang sudah rilis, franchise film satu ini berhasil menggondol pendapatan luar biasa sebesar 1,633 miliar dolar Amerika Serikat.
Pastinya masih ada lagi deretan artis yang akan bergabung di Matrix 4. Belum diketahui apakah Laurence Fishburne juga ikutan ‘reuni’ di film satu ini. Jadi, tungguin informasi terbarunya tentang Neo yang akan KINCIR hadirkan nanti, ya.