Kamu tentu tidak asing dengan Sonic the Hedgehog, si landak biru dengan kekuatan lari super cepat. Nah, Sonic the Hedgehog telah rilis dalam bentuk film live action pada tahun 2020 dengan nama yang sama. Kalau kamu penggemar Sonic, pasti sudah nonton!
Sonic the Hedgehog menjadi salah satu film yang berhasil meraup keuntungan ketika pandemi Corona mulai melanda seluruh dunia pada 2020 lalu. Kesuksesannya bikin film ini mendapatkan lampu hijau untuk dibikin sekuel.
Tayang 6 April 2021, Sonic the Hedgehog 2 menampilkan Knuckles dalam trailernya. Kemunculan Tails di penghujung film Sonic the Hedgehog juga bikin para penggemar penasaran deengan sosok rubah kuning ini.
Kali ini, KINCIR mau mengingatkan kembali soal 10 karakter dalam Sonic the Hedgehog. Kira-kira dalam sekuelnya, siapa saja yang bakal muncul?
10 Karakter legendaris Sonic the Hedgehog:
1. Amy Rose
Dikenal juga dengan nama Rosy the Rascal, ia adalah landak berwarna merah muda dengan mata hijau dan mengenakan gaun tanpa lengan. Amy Rose memiliki sifat yang kadang tomboy, kadan feminin.
Selain memiliki kemampuan yang sama dengan Sonic, seperti melompat ganda dan melakukan serangan berputar, Amy Rose juga mempunyai palu bernama Piko-Piko yang digunakan untuk menyerang musuh secara langsung ke depan. Tidak hanya itu, Amy juga memiliki kemampuan lain, seperti menciptakan angin tornado, teleportasi, dan membuat dirinya tak terlihat.
Oh iya, Amy juga merupakan pacar dari Sonic dan selalu berharap untuk dapat menikahinya, lho! Sweet banget, ya!
2. Miles “Tails” Prower
Rubah berwarna kuning dengan dua ekor yang sangat ikonik ini merupakan sahabat dari Sonic. Miles Prower juga merupakan ahli di bidang mekanik. Dua ekor yang menjadi ciri khasnya ini mampu berputar seperti baling-baling sehingga membuat Miles “Tails” Prower terbang selayaknya helikopter.
Selain terbang, Miles “Tails” Prower juga memiliki kemampuan yang membuatnya dapat meluncur dan menyerang musuh dari jarak jauh yang disebut “Lemparan Petir”. Cara kerjanya, ia akan melingkupi teman-temannya dengan listrik kemudian mengirim mereka ke arah musuh dengan kekuatan penuh.
3. Doctor Eggman
Tokoh antagonis dalam Sonic the Hedgehog ini dikenal sebagai ilmuwan gila yang ingin menguasai dunia. Figurnya sangat mencolok dengan tubuh berbentuk telur, pakaian berwarna merah dan hitam, serta kumis jabrik berwarna cokelat.
Namun, ciri khas dari ilmuwan yang bernama lengkap Doctor Ivo Robotnik ini tidak akan terlihat ketika kamu menonton film live action Sonic The Hedgehog (2020) yang diperankan oleh Jim Carrey. Lantas bagaimana kalau di Sonic The Hedgehog 2?
4. Knuckles the Echidna
Knuckles the Echidna berwarna merah ini merupakan saingan dari Sonic. Ia tinggal di Angel Island untuk menjaga permata besar, yakni Master Emerald. Sifatnya yang lebih dominan ramah dan mudah percaya dengan kebaikan tokoh lain, membuatnya mudah tertipu. Selain itu, dia juga membuat keputusan bodoh.
Di balik sifat ramah dan baik hatinya, Knuckles ternyata pandai bertarung serta mampu memanjat bukit yang tinggi.
5. Shadow of the Hedgehog
Shadow adalah landak hitam dengan garis merah yang diciptakan oleh Profesor Gerald Robotnik. Tekad mulianya untuk melindungi dunia dari bahaya tebersit setelah kehilangan sahabatnya, Maria Robotnik. Meskipun memiliki tekad yang baik, Shadow akan melakukan apa saja untuk mencapai tujuannya.
Shadow the Hedgehog memiliki kemampuan yang sama dengan Sonic dan hanya dibedakan oleh dua hal, yakni Shadow kekal serta kemunculannya dibekali dengan kendaraan dan senjata api.
6. Silver the Hedgehog
Silver adalah landak yang berasal dari dua ratus tahun di masa depan dan masih berusia sangat muda, yakni 14 tahun. Walaupun begitu, tidak mengurangi kemampuan Silver the Hedgehog untuk mencegah kehancuran dunia.
Dengan kekuatan psikokinesis, ia dapat memindahkan barang dan bergerak ke masa lalu dengan kekuatan pikirannya. Silver the Hedgehog juga memiliki sifat yang baik hati dan optimis sehingga sering kali mendorongnya untuk membantu Sonic dan teman-temannya.
7. Vector the Crocodile
Buaya hijau berkalung rantai dengan tampilan yang gahar ini adalah Vector the Crocodile yang terkenal sebagai pemimpin Chaotix Detective Agency. Ia bekerja bersama dengan Knuckles sebagai wakilnya. Vector the Crocodile dan timnya sangat suka uang dan akan melakukan apa pun untuk itu.
Meskipun terlihat galak, Vector ternyata memiliki hati yang baik dan suka menolong, loh!
8. Espio the Chameleon
Karakter bunglon berwarna ungu ini juga termasuk dalam trio Chaotix yang bertugas sebagai mata-mata. Ia sangat jeli melihat keadaan sehingga mereka tidak akan mudah terkecoh.
Espio the Chameleon memiliki kemampuan agar tidak terlihat dan banyak mempelajari ilmu ninja. Tentu hal ini sangat menguntungkan bagi Chaotix. Selain itu, Espio juga menggunakan kemampuannya untuk menolong Sonic dan teman-temannya.
9. Big the Cat
Big the Cat adalah salah satu karakter dengan sifat yang riang dan sangat peduli dengan teman-temannya. Uniknya, kucing besar berwarna ungu dan putih ini memiliki peliharaan berupa katak bernama Froggy yang selalu dibawa ke mana-mana.
Meskipun penampilannya macho, Big lebih suka hidup santai tanpa terburu-buru. Hal ini dapat dilihat jelas dari kesukaannya memancing dan tinggal di hutan yang tenang.
10. Rouge the Bat
Rouge adalah kelelawar putih betina yang suka berburu harta karun, terutama permata. Namun, ada juga sumber yang menyatakan bahwa ia adalah pencuri permata sekaligus mata-mata yang bekerja untuk agen pemerintah di Bumi.
Sebagai mata-mata, ia dibekali dengan kemampuan yang tidak main-main. Bahkan, ia dinobatkan sebagai karakter perempuan terkuat dalam serial Sonic. Rouge the Bat memiliki kekuatan yang luar biasa pada kakinya yang bisa menghancurkan batu besar atau melubangi tembok.
***
Nah, itu dia sepuluh karakter dalam Sonic the Hedgehog yang paling fenomenal. Karakter Sonic sendiri pertama kali diluncurkan oleh Sega dalam bentuk permainan pada 1991. Selain dibuat dalam bentuk video games, Sonic juga sempat beberapa kali diluncurkan dalam bentuk animasi, seperti Sonic X dan serial TV Sonic the Hedgehog.
Kira-kira dari 10 karakter legendaris di atas, mana yang bakal muncul di Sonic the Hedgehog 2?