Bagaimana kalau dua filmmaker yang tengah naik daun bakal bikin proyek baru? Itulah yang kini tengah jadi kabar baik bagi perfilman Indonesia. Bagaimana enggak? Sutradara Joko Anwar telah dibidik oleh produser film Crazy Rich Asians (2018), Ivanhoe Pictures yang jadi produser film box office di Hollywood baru-baru ini.
Dilansir The Hollywood Reporter, rumah produksi mitra Warner Bros ini telah menandatangani kesepakatan dengan beberapa perusahaan produksi Asia. Tujuannya untuk bersama-sama memproduksi film tiga-gambar dari film-film berbahasa lokal di Indonesia. Ketiga proyek ini akan ditulis dan disutradarai oleh pembuat film Indonesia ternama, Joko Anwar.
Ivanhoe Pictures juga bekerja sama dengan studio yang berbasis di Indonesia, Base Entertainment, rumah produksi asal Korea CJ Entertainment, dan Rapi Films. Seluruhnya dirancang untuk berkolaborasi dalam pengembangan, pendanaan, serta produksi. Kesepakatan itu diresmikan oleh presiden dan CEO Ivanhoe Pictures, John Penotti.
"Ini menandai kemitraan pertama antara pembuat film AS, Indonesia dan Korea dengan tujuan berkolaborasi pada film-film berbahasa local. Menggabungkan keahlian Ivanhoe dan CJ Entertainment dengan perusahaan lokal yang terampil, Base Entertainment dan Rapi Films." ujar Penotti dalam sebuah pernyataan (11/9).
Enggak hanya itu, kesempatan bergabungnya Amerika Serikat, Indonesia, dan Korea akan meningkatkan kreativitas Joko Anwar. Tentunya, jadi jalan terbaik untuk memperkenalkan film Indonesia kepada khalayak global sekaligus mempercepat industri film Asia Tenggara.
Hal itu juga jadi tujuan bahwa pasar teatrikal Indonesia telah mengalami lonjakan pertumbuhan dalam beberapa tahun terakhir. Mengingat, perluasan infrastruktur bioskop yang terus berkembang di seluruh wilayah Indonesia. Ditambah, film-film Indonesia yang makin mendunia dan sering diputar di bioskop-bioskop Internasional seperti Pengabdi Setan (2017) karya Joko Anwar.
Nah, bagaimana menurut lo? Apakah lo antusias dengan proyek Joko Anwar selanjutnya? Tungguin kabar terbarunya hanya di Kincir.com, ya!