Sutradara kenamaan James Gunn akan menggarap The Suicide Squad (2021) untuk Warner Bros. Proses pembuatan naskah film ini membuatnya teringat dengan masa lalu. Gunn merasakan sebuah kesenangan yang sudah lama menghilang.
Dalam sebuah sesi wawancara dengan Deadline, Gunn bercerita bahwa dia mendapat tekanan batin dari lingkungan sekitar setelah mengalami fase hidup yang naik-turun. Bertekad untuk bangkit, Gunn memutuskan berfokus pada pekerjaan yang bisa membuatnya menjadi diri sendiri dan menyenangkan hati.
“The Suicide Squad mengalir begitu saja. Saya tidak sesenang itu dalam menulis naskah film setelah menggarap Dawn of the Dead. Seperti itulah keseluruhan film ini,” ungkap pria kelahiran 1966 tersebut.
Proses pembuatan naskah The Suicide Squad mengingatkan Gunn dengan pengalamannya merancang Dawn of the Dead (2004). Film horor tersebut termasuk karya besar di awal kariernya. Setelah dipecat dari Disney, Gunn memulai kariernya dari awal lagi.
Gunn memilih untuk memasukkan beberapa karakter kelas dua ke The Suicide Squad. Tujuannya adalah mengenalkan penonton dengan "karakter baru". Hal ini mirip dengan yang dilakukannya saat mengerjakan Dawn of the Dead dengan menciptakan karakter yang berbeda dari versi film keluaran 1978.
Gunn memulai kariernya di dunia film dengan membuat film untuk Troma Entertainment. Salah satu film yang dikerjakannya untuk Troma Entertainment adalah Tromeo and Juliet (1996), film komedi horor yang diadaptasi dari kisah Romeo & Juliet karya William Shakespeare. Proyek penulisan skenario besar pertamanya adalah film Scooby-Doo (2002) dan Scooby-Doo 2: Monsters Unleashed (2004).
Saat ini, film The Suicide Squad dalam tahap pengembangan. Selain kembali menghadirkan bintang-bintang dari film Suicide Squad (2016) garapan David Ayer, Gunn juga dikabarkan mengajak beberapa pemeran baru. Di antaranya adalah Daniel Melchior, David Dastmalchian, dan Michael Rooker. Film ini direncanakan tayang 6 Agustus 2021.
Apa harapan kalian buat film The Suicide Squad? Apakah film ini akan sukses? Bagikan pendapat kalian di kolom komentar dan pantau KINCIR buat informasi terbaru, ya.