Seperti seri Harry Potter, kisah Fantastic Beasts juga bakal dibuat dalam beberapa film. Walau Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald (2018) kurang diterima dengan baik oleh para kritikus, Warner Bros. tetap meneruskan kisah Newt Scamander ke Fantastic Beasts 3. Dua tahun berlalu setelah perilisan film keduanya, apakah sudah ada kabar terbaru tentang pengembangan film ketiganya?
Dilansir Variety, pemeran Gellert Grindelwald, yaitu Johnny Depp, mengajukan penundaan persidangan antara dirinya dan mantan istrinya, yaitu Amber Heard. Depp mengajukan penundaan karena dia bakal memulai proses syuting Fantastic Beasts 3. Dari sinilah akhirnya terungkap bahwa proses syuting film tersebut bakal dimulai pada Oktober 2020 di London.
Enggak hanya telah menentukan tanggal dimulainya proses syuting Fantastic Beasts 3. Warner Bros. juga telah menentukan berapa lama syuting film tersebut bakal berlangsung. Syutingnya diprediksi bakal berlangsung hingga Februari 2021. Itulah sebabnya, Depp meminta penundaan persidangan di antara Maret hingga Juni 2021.
Pengembangan Fantastic Beasts 3 ternyata mengalami banyak kendala. Film ini awalnya dijadwalkan rilis pada November 2020. Namun karena banyak kritikan pedas yang dialamatkan untuk Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald, Warner Bros. memutuskan untuk mengambil waktu lebih banyak demi pengembangan film ketiganya. Jadwal rilis pun akhirnya ditunda ke 12 November 2021.
Selain mendapatkan kritikan tajam, Fantastic Beasts: The Crimes of Grindelwald juga sempat diterpa kontroversi. Penggemar sempat protes mengenai keterlibatan Depp karena kasus kekerasan rumah tangga dengan Amber Heard. Walau diprotes, kreator waralaba Wizarding World, yaitu J. K. Rowling, tetap mendukung Depp dalam memerankan Grindelwald.
Pada akhirnya, Depp terbukti bahwa dia enggak melakukan kekerasan kepada Heard. Orang yang tadinya mengecam Depp pun berbalik mendukungnya. Sebaliknya, banyak orang yang kini meminta Warner Bros. memecat Heard sebagai Mera di Aquaman 2.
Apakah kalian antusias menantikan kelanjutan kisah Newt Scamander? Jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!