Inilah Inspirasi Nuansa Era ’80-an di Film Aquaman

Nuansa era ‘80-an di film Aquaman terinspirasi oleh sutradara berpengaruh seperti Tim Burton, Steven Spielberg, dan George Lucas. Sutradara film ini, James Wan, mengungkapkan bahwa trio sutradara kenamaan ini secara enggak langsung ngasih pengaruh pada tone dan suasana film Aquaman yang berada pada era ‘80-an dan ‘90-an.

Pencipta The Conjuring Universe ini mengatakan bahwa film-film Tim Burton, Steven Spielberg, dan George Lucas memainkan peran besar dalam keseluruhan tampilan dan nuansa Aquaman. Dia besar dari dua dekade tersebut. Meskipun enggak menentukan film mana yang menonjol, ketiga sutradara tersebut punya khas yang sama untuk menggambarkan nuansa klasik.

Via Istimewa

"Gua berpikir hanya tumbuh sebagai anak dari era '80-an dan '90-an. Lo tahu? Gua cinta dengan karya para pembuat film seperti Lucas, Spielberg, dan Burton. Pas gua dapat kesempatan [bikin film], gua rasa dari apa yang mereka lakukan pada karyanya ngena ke gua. Itulah yang ngasih gua semangat untuk bikin film ini." ungkap Wan kepada Screen Rant.

Inspirasi dari waralaba film seperti Indiana Jones dan Star Wars juga termasuk. Sisi gelap tapi menyenangkan juga dari karya Burton. Film Aquaman secara harfiah adalah kisah "ikan yang keluar dari air", filmografi Burton bisa dibilang mirip seperti ini, elemen-elemen fantasi yang bergaya jadi titik fokus Aquaman.

Selain itu, ada dua film Burton yang paling terkenal dari era '80-an dan '90-an adalah Batman (1989) dan Batman Returns (1992) yang kebetulan didasarkan pada komik DC. Meskipun Aquaman bukan karakter gothic seperti Batman-nya Burton, persamaannya pada karakter biasa yang akhirnya menemukan tujuan hidupnya.

Penasaran dengan elemen tersebut di film Aquaman? Lo udah bisa tonton mulai 12 Desember 2018. Eits, jangan buru-buru keluar bioskop karena ada adegan mid-credit, lho! Pantengin Kincir.com untuk tahu kabar selanjutnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.