Beberapa waktu lalu, Universal Pictures akhirnya merilis teaser dan deretan poster karakter Fast & Furious 9. Di teaser tersebut, kalian bisa melihat penampilan Dominic Toretto sebagai seorang ayah. Lalu lewat poster, kalian bisa melihat tampilan perdana John Cena di waralaba film ini. Untuk semakin meningkatkan antusias penggemar, Universal Pictures akhirnya merilis cuplikan perdana film kesembilan The Fast Saga. Yuk, simak cuplikannya!
Selama ini, Universal Pictures berhasil merahasiakan nama karakter yang diperankan oleh Cena. Namun lewat cuplikan di atas, akhirnya terungkap bahwa Cena berperan sebagai Jakob Toretto. Nama belakangnya tentu terdengar enggak asing, ‘kan? Jelas saja karena Jakob ternyata memiliki hubungan darah dengan Dominic dan Mia.
Walau memiliki hubungan keluarga, Jakob terlihat begitu membenci Dominic. Di sepanjang cuplikan, kalian bisa melihat Jakob yang terus berusaha menyerang Dominic. Bahkan, Jakob terlihat bekerja sama dengan Cipher, karakter villain yang juga muncul di The Fate of the Furious (2017). Kedua karakter ini diperlihatkan memiliki tujuan yang sama, yaitu menjatuhkan Dominic.
Karakter yang diperankan oleh Cena bukan satu-satunya kejutan di cuplikan perdana Fast & Furious 9. Karakter yang diperkirakan mati di seri sebelumnya, yaitu Han Lue, secara ajaib muncul kembali di cuplikan ini. Han muncul di akhir cuplikan dengan gaya khasnya, yaitu sambil memegang dan mengunyah camilan.
Berhubung tiap anggota Fast Family mendapatkan poster karakternya masing-masing, Han pun juga enggak ketinggalan mendapatkan posternya sendiri.
Selain mendapatkan poster karakter, Han juga ditambahkan di poster film Fast & Furious 9 bersama anggota Fast Family lainnya.
Han sebenarnya diceritakan tewas sejak The Fast and the Furious: Tokyo Drift (2006). Namun, dia muncul kembali di film keempat, kelima, dan keenam The Fast Saga. Soalnya, ketiga film tersebut mengambil latar waktu sebelum peristiwa di Tokyo Drift. Kemunculannya di The Fast Saga tentunya menjadi kabar menggembirakan buat para penggemar.
Apakah kemunculan Han membuat kalian semakin antusias dengan film ini? Jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!