Guardians of the Galaxy Vol. 3 Bakal Hadirkan Kematian Karakter

Guardians of the Galaxy Vol. 3 menjadi salah satu proyek film yang dinantikan oleh para penggemar di fase keempat MCU. Sayangnya, ada satu kabar enggak menyenangkan dari sekuel film yang kembali digarap oleh James Gunn tersebut. Sebab, lewat sebuah Instagram Story yang dibuatnya, sang sutradara mengungkapkan bahwa bakal ada salah satu karakter yang akan tewas di Guardians of the Galaxy Vol. 3.

Gunn terlihat menjawab secara simpel pertanyaan yang dituliskan oleh penggemar Marvel terkait kematian karakter di Guardians 3. Meskipun begitu, kata “Ya” dari sutradara kelahiran 1966 tersebut cukup membuat penggemar was-was. Soalnya, jawabannya tersebut enggak menjelaskan secara detail apakah kematian yang dimaksud bakal dialami oleh karakter utama dari filmnya, seperti Star-Lord dan kawan-kawan atau hanya pada tokoh sampingan aja.

Jika hal ini dialami oleh anggota utama Guardians, sosok Rocket Raccoon bisa menjadi salah satu kandidat terkuat yang bakal tewas di film tersebut. Hal ini karena beberapa waktu lalu terdapat sebuah kabar yang menyebutkan bahwa Rocket akan menjadi karakter kunci di Guardians 3 serta mengetahui asal-usul dari sang karakter. Melihat betapa pentingnya Rocket di film tersebut, maka enggak mengherankan kalau dia akan menjadi karakter yang tewas seperti yang diungkap Gunn.

Meskipun begitu, kematian yang bakal dihadirkan di Guardians of the Galaxy Vol. 3 bukanlah yang pertama kalinya terjadi seandainya hal tersebut dialami tokoh utamanya. Pada film pertamanya, Groot diperlihatkan hancur lebur setelah melindungi grup superhero tersebut walaupun akhirnya hidup kembali. Sosok Gamora yang diperankan oleh Zoe Saldana juga ‘hidup kembali’ pasca tewas di film Avengers: Infinity War (2018).

Selain itu, pada film keduanya kita juga disuguhkan oleh kematian dari figur ayahnya Peter Quill, yakni Yondu, dan disebut-sebut sebagai momen paling menyedihkan di MCU. Maka, enggak mengherankan kalau pada film ketiganya nanti kita kembali disajikan dengan tewasnya salah satu karakter utama ‘kan?

Sayangnya, hingga saat ini belum diketahui tanggal rilis pasti serta jadwal produksi dari Guardians of the Galaxy Vol. 3. Hal ini karena James Gunn masih harus menyelesaikan proyek film terbarunya yang tergabung dalam DCEU, yaitu The Suicide Squad. Jadi, kalian masih harus lebih bersabar buat tahu siapa yang bakal tewas di Guardians 3 mendatang.

Nah, kalau menurut kalian, siapakah yang bakal mengalami kematian di film Guardians of the Galaxy Vol. 3? Share pendapat kalian di bawah dan ikuti terus KINCIR buat kabar terbaru seputar film lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.