Pada September 2022, pemeran Deadpool, yaitu Ryan Reynolds, menggemparkan dunia film superhero dengan mengumumkan keterlibatan Hugh Jackman di Deadpool 3. Yap, Jackman bakal kembali memerankan Wolverine di Deadpool 3, walau karakternya telah dibuat tewas di film Logan (2017). Setelah sekian lama, Marvel Studios akhirnya mewujudkan keinginan penggemar untuk kembali melihat kolaborasi Wolverine dan Deadpool di film.
Seperti yang kita tahu, Jackman telah memerankan Wolverine selama 23 tahun, sejak kemunculan pertamanya di film pertama X-Men (2000). Namun selama tampil di film pertama X-Men hingga Logan, Wolverine versi Jackman sama sekali belum pernah tampil dengan menggunakan kostum yang akurat dengan Wolverine versi komik.
Jika kita kilas balik, film The Wolverine (2013) sebenarnya sudah pernah memperlihatkan kostum Wolverine yang cukup akurat dengan komiknya. Sayangnya, Wolverine versi Jackman tidak diperlihatkan mengenakan kostum tersebut. Namun, ada kabar baik buat para penggemar Wolverine! Setelah sekian lama muncul di film live action, Wolverine versi Jackman bakal menggunakan kostum yang akurat dengan komik di Deadpool 3.
Akun media sosial resminya Deadpool membagikan foto yang memperlihatkan Deadpool bersama Wolverine, yang bisa kamu lihat pada gambar di atas. Bisa kamu lihat dengan jelas, ‘kan, bahwa Wolverine versi Jackman benar-benar mengenakan kostum yang cukup akurat dengan komiknya. Sebelum akun media sosialnya Deadpool merilis foto di atas, Hugh Jackman dan Ryan Reynolds lebih dulu memposting foto tersebut di Instagram Story mereka.
Apa pendapat kamu tentang kostum barunya Wolverine di Deadpool 3? Film ini direncanakan rilis pada 3 Mei 2024. Lalu, jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!