Film Mudik Lebaran

6 Rekomendasi Film Tentang Pulang yang Bikin Mudik Lebaran Jadi Lebih Bermakna

Mudik jadi tradisi yang dilakukan setiap tahun oleh banyak orang Indonesia khususnya mereka yang hendak merayakan libur Lebaran di kampung halaman. Nah, kadang momen mudik adalah momen yang menjenuhkan. Berlama-lama di jalan raya memang butuh hiburan untuk mengusir sepi dan membunuh waktu.

Buat kamu yang lagi di perjalanan mudik, baik pulang maupun kembali, berikut KINCIR siapkan rekomendasi film tentang pulang yang bisa ditonton saat mudik Lebaran. Tema ini punya kesamaan rasa dengan para pemudik yang hendak kembali ke rumah sehingga bisa bikin suasana berkumpul nanti jadi lebih bermakna. Apa saja?

Tapi, sebelum nonton, jangan lupa sedia Yogurt milik SnacKIN yang memiliki berbagai manfaat. Misalnya meningkatkan kekebalan tubuh, menjaga kesehatan tulang dan gigi, hingga meningkatkan kualitas tidur. Apalagi untuk momen libur lebaran yang kadang bikin kamu lupa istirahat! Snack anti ribet, SnacKIN aja!

Rekomendasi film tentang pulang yang bikin mudik Lebaran jadi lebih bermakna

1. Ngeri-Ngeri Sedap

Mengusir jenuh saat dalam kendaraan ketika mudik, kamu bisa menonton Ngeri-Ngeri Sedap di Netflix. Film ini berkisah tentang tiga orang anak yang lama merantau dan enggak kunjung pulang ke rumah hingga kedua orang tuanya berpura-pura hendak bercerai supaya mereka pulang. Namun, yang terjadi setelah itu adalah konflik yang jauh lebih dalam bagi keluarga tersebut.

Ngeri-Ngeri Sedap adalah film keluaran tahun 2022 yang disutradarai oleh Bene Dion Rajagukguk. Film ini bakal menghibur kamu selama perjalanan pulang kampung sekaligus memberikan nilai kembali akan arti kumpul keluarga.

2. Mudik

Dari judulnya saja kita sudah bisa menebak jika film ini memang tentang pulang ke rumah saat Lebaran. Sayangnya, dua tokoh utama dalam film ini terlibat masalah yang pelik saat hendak kembali ke rumah. Masalah itu juga yang membuat keduanya semakin dewasa dan mengerti caranya belajar mengontrol diri. Film Mudik adalah film yang rilis pada tahun 2019 lalu.

Dibintangi oleh  Ibnu Jamil dan Putri Ayudya, film ini benar-benar membuat penontonnya ternggelam dalam cerita perjalanan pulang yang menyulitkan. Meski begitu film ini sangat tepat ditonton saat perjalanan mudik. Suasana dalam filmnya akan sama persis dengan apa yang sedang penontonnya alami di perjalanan. Film ini bisa kamu tonton di Vidio.

3. Mencari Hilal

Film tentang kedekatan keluarga mungkin ada banyak macamnya. Tapi yang benar-benar menyentuh jumlahnya mungkin sedikit. Mencari Hilal adalah salah satunya. Film ini berkisah tentang Heli, seorang pria yang sudah lama enggak pulang ke rumah. Ia akhirnya pulang untuk sekedar menyelesaikan urusan kerjaannya dan nantinya kembali pergi.

Namun dalam kedatangannya kembali ke rumah, Heli diminta untuk temani ayahnya mencari hilal Lebaran. Enggak bisa nolak, Heli akhirnya pergi ke banyak tempat untuk mencari hilal. Namun, enggak hanya hilal yang ia dapatkan tapi sebuah nilai tentang kasih sayang ayahnya terhadap dia. Film haru ini dibintangi oleh Oka Antara dan almarhum Deddy Sutomo. Mencari Hilal bisa kamu tonton di vidio, netflix dan prime video.

4. Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang

Sekuel dari Film Nanti Kita Cerita Tentang Hari ini juga enggak kalah punya makna yang menarik tentang kembali pulang. Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang adalah film yang berkisah tentang hari-hari Aurora di perantauan, lengkap dengan segala permasalahan yang ia hadapi. Ia mulai merasa nyaman dengan tempatnya merantau hingga merasa dirinya sudah pulang.

Film keluarga ini enggak kalah menyentuh. Punya durasi 106 menit, film ini akan membuat kamu merasa rindu dengan keluarga saat sedang dalam perjalanan mudik lebaran. Film Jalan yang Jauh Jangan Lupa Pulang sudah bisa ditonton secara legal di Netflix.

5. Pulang

Pulang dan tema keluarga emang enggak bisa dilepaskan. Film keluaran tahun 2022 yang bisa kamu tonton di Klik Flim ini juga punya rasa yang sama. Film berjudul Pulang ini berkisah tentang Pras dan anaknya Rindu yang tengah dalam perjalanan mengunjungi rumah Santi istrinya. Pras dan Santi sedang dalam hubungan yang enggak baik. Mereka berada di ambang perceraian.

Kemudian dialog-dialog antara Pras dan Rindu selama perjalanan mulai menguak apa yang sebenarnya terjadi dalam keluarga kecil tersebut. Film ini punya konsep road movie, cocok banget ditonton saat kamu sedang dalam perjalanan mudik lebaran.

6. Surat dari Praha

Jika beberapa judul sebelum ini berkisah tentang pulang ke rumah. Beda halnya dengan Film Surat dari Praha. Film ini justru bercerita tentang Jaya, seorang eksil yang tinggal di Republik Ceko dan enggak bisa pulang ke rumah. Kepulangannya dicekal karena ia dinilai terlibat dengan salah satu masalah pelik yang dulu terjadi di Indonesia.

Surat dari Praha rilis tahun 2016 dan dibintangi oleh aktor senior Tio Pakusadewo. Film ini menggambarkan cerita tentang para eksil yang selama ini enggak bisa pulang ke rumah. Surat dari Praha bisa kamu tonton di Prime Video dan Netflix.

***

Jadi dari antara sederet film tentang pulang di atas, kira-kira film mana yang akan kamu masukan list untuk perjalana mudik lebaran kamu?

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.