Setelah meraih penghargaan sebagai pemenang dalam kategori “Film Animasi Pendek Terbaik” pada gelaran Piala Citra 2019, film animasi Nussa garapan studio The Little Giantz akan tayang di bioskop pada 2020. Kabar baik ini disambut hangat oleh Chief Content Strategist Visinema Pictures dan produser film NKCTHI, Anggia Kharisma.
Anggia mengungkapkan bahwa film Nussa merupakan salah satu film animasi yang orisinal buatan lokal dan menarik untuk diangkat ke layar lebar. Proyek ini merupakan penggarapan film animasi pertama bagi Visinema Pictures.
Pemenang Piala Citra kategori Film Animasi Pendek Terbaik adalah…#FFI2019 #PialaCitra2019 #FilmBagusCitraIndonesia pic.twitter.com/4UgF5joFzk
— Piala Citra 2019 (@festivalfilmid) December 8, 2019
“Visinema Pictures ikut bangga dengan film animasi Nussa sebagai pemenang di penghujung akhir tahun. Selain itu, ini menjadi satu kolaborasi dan perjalanan yang menyenangkan buat Visinema, karena ini film animasi pertama yang kita garap bareng The Little Giantz, enggak sabar berbagi cerita film ini pada 2020”, ujar Anggia.
Tentunya, pengemasan film yang dibuat oleh studio animasi The Little Giantz ini mampu mencuri perhatian masyarakat dan menjadi contoh sukses tontonan yang edukatif bagi anak-anak dan keluarga. Serialnya, kini telah disiarkan melalui kanal resmi Youtube Nussa Official yang telah memiliki lebih dari 4,7 juta subscribers.
Webseries-nya telah memasuki season kedua. Sebelumnya, total episode Nussa di season pertama sudah tayang lebih dari 25 episode. Nussa juga pernah tayang di NET TV dan Astro TV Malaysia saat Ramadhan.
Sekadar informasi, selain mendapat penghargaan pada ajang Piala Citra 2019, The Little Giantz juga meraih penghargaan sebagai Production House Inspirasi Pemuda Indonesia pada acara Anugerah Syiar Ramadhan yang diselenggarakan oleh oleh KPI, Kemenpora, MUI, & Bank Syariah Mandiri. Selain itu Nussa meraih penghargaan sebagai Program Favorit Anak-Anak dalam acara Anugerah Penyiaran Ramah Anak 2019 yang diselenggarakan oleh KPI.
Nah, apakah kalian antusias dengan film animasi pertama Visinema Pictures? Buat yang masih penasaran seperti apa nantinya Nussa di layar lebar, Jangan lupa pantengin terus KINCIR.