Setelah membuat film live action Resident Evil yang banyak dikritik oleh penggemar gamenya, sutradara Paul W. S. Anderson masih percaya diri untuk menggarap film live action game lainnya, yaitu film Monster Hunter. Mengingat jejak kariernya Anderson, banyak penggemar game Monster Hunter yang khawatir jika filmnya bakal mengecewakan seperti Resident Evil.
Seakan belum cukup membuat para penggemar gamenya khawatir, kini film Monster Hunter malah menghadapi masalah baru. Walau Sony Pictures telah menetapkan 25 Desember 2020 sebagai tanggal rilis Monster Hunter, ternyata film ini sudah dirilis terlebih dulu di beberapa negara, termasuk Tiongkok. Di Tiongkok, Monster Hunter sudah dirilis di bioskop sejak 4 Desember lalu. Baru sehari dirilis, film ini malah bikin banyak penonton Tiongkok murka!
Dilansir Deadline, penonton Tiongkok marah karena film Monster Hunter menampilkan lelucon yang dianggap rasis kepada orang Tiongkok. Jadi, ada satu adegan yang memperlihatkan karakter yang diperankan oleh Jin Au-Yeung berkata, “Lihat lututku! (Look at my knees!)”. Lalu, ada yang bertanya, “Jenis lutut apa ini? (What kind of knees are these?)”. Karakternya Au-Yeung pun menjawab, “Chi-knees!”.
Pengucapan Chi-knees memang terdengar seperti pengucapan Chinese. Lelucon tersebut dianggap sebagai referensi untuk nyanyian bernada rasis, “Chinese, Japanese, dirty knees”. Akibat kemarahan penonton Tiongkok terhadap lelucon yang dianggap rasis tersebut, Constantin Film, studio yang memproduksi film Monster Hunter bersama Sony Pictures, menarik film tersebut dari bioskop Tiongkok untuk menghapus adegan yang dianggap rasis.
Constantin Film pun memberikan pernyataannya, “Kami dengan tulus meminta maaf kepada penonton Tiongkok untuk dialog yang ada di adegan awal Monster Hunter. Kami sama sekali enggak ada niat untuk mendiskriminasi, menghina, atau menyinggung siapa pun dari keturunan Tionghoa. Constantin Film telah mendengarkan kekhawatiran penonton Tiongkok dan menghapus dialog yang menyebabkan kesalahpahaman ini.”
Menurut kalian, apakah kesalahan ini bakal memengaruhi pendapatannya film Monster Hunter? Jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!