Film Jepang, Narratage, Siap Rilis di Tanah Air

Film asal Jepang, Narratage, bakal dirilis di Indonesia pada 7 Februari 2018 mendatang. Melalui akun Twitter resminya, jaringan bioskop CGV Cinemas Indonesia telah mengumumkan bahwa film tersebut akan turut diputar di CGV Cinemas Indonesia. FYI, film ini sebenarnya udah ditayangkan pada 7 Oktober 2017 lalu di negara asalnya. Film Narratage sendiri akan menampilkan Jun Matsumoto dan Kasumi Arimura sebagai pemeran utamanya.

yeayy ini dia film yang diangkat dari novel dengan penjualan laris, Narratage tayang di CGV 7 Februari 2018. Mau dapetin 2 tiket GRATIS Screening #NarratageID? Caranya gampang, yuk ikutan quiznya di https://t.co/xnpk9kmRLD, follow juga @moxienotion untuk info filmnya ya! pic.twitter.com/g1fBwaXlvf

— CGV Cinemas (@CGV_ID) 29 January 2018

Diangkat dari novel berjudul sama karya Rio Shimamoto, film ini mengisahkan sebuah kisah romansa antara 2 insan anak manusia yang bertemu sebagai guru dan murid. Kasumi Arimura berperan sebagai Izumi Kudo, mahasiswi yang akan memulai tahun keduanya di universitas. Sedangkan Jun Matsumoto berperan sebagai Takashi Hayama, mantan guru SMA Izumi Kudo.

Via Istimewa

Keduanya sempat memendam perasaan yang saling bertentangan satu sama lain saat semasa Izumi Kudo masih berstatus murid SMA. Beberapa waktu setelahnya, Izumi Kudo kemudian menerima panggilan telepon dari gurunya tersebut dan memintanya untuk turut ambil bagian dalam penampilan acara kelulusan SMA. Lalu, setelah bertemu kembali, keduanya merajut cinta terlarang. Padahal sang guru, Takashi Hayama, statusnya sudah menikah. 

Via Istimewa

Nah, gimana ya kira-kira kelanjutan cerita cinta antara mantan guru dan murid ini? Tentunya penasaran 'kan? Sambil nunggu filmnya rilis di bioskop, mendingan lo simak dulu aja cuplikan filmnya di bawah ini.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.