San Diego Comic-Con (SDCC) tahun ini sudah di depan mata. Menjanjikan berbagai update dari film ikonis, event tahunan ini dibanjiri oleh penggemar. Enggak terbatas pada kabar layar lebar, gelaran akbar ini juga siap menyajikan informasi seputar serial kenamaan.
Sayangnya, Warner Bros. Pictures dipastikan enggak hadir di SDCC tahun ini. Jadi bagi yang menanti kabar dari film Joker dan Wonder Woman 1984, kalian harus bersabar lebih lama lagi untuk menyimak preview untuk dua film ini.
Berikut KINCIR hadirkan film & serial tenar yang udah siap manjakan penggemar dengan update terbaru di SDCC 2019.
1. Terminator: Dark Fate
Akan rilis pada akhir Oktober nanti, Paramount Pictures dipastikan akan hadir di Hall H SDCC 2019 untuk memberikan informasi terbaru untuk film Terminator: Dark Fate. Menyajikan reuni antara Linda Hamilton dengan Arnold Scharzenegger, film sarat aksi ini diprediksi akan membagikan trailer dan video belakang layar teranyar.
2. Marvel’s Agents of S.H.I.E.L.D.
Serial Agents of S.H.I.E.L.D. akan mengisi panel perdananya di SDCC kali ini. Bintang yang dipastikan hadir adalah Clark Gregg, Ming-Na Wen, Chloe Bennet, Elizabeth Henstridge, Iain De Caestecker, Henry Simmons, Natalia Cordova-Buckley, dan Jeff Ward.
Masih menyisakan tiga episode di musim keenam ini, Marvel nampaknya juga akan membagikan sedikit bocoran untuk musim ketujuh nanti.
3. Avengers: Endgame
Masih menghiasi bioskop berkat re-release yang mengemban misi untuk menjadi film terlaris sepanjang masa, bersiap untuk membahas Avengers: Endgame bersama Christopher Markus dan Stephen McFeely yang menggubah naskah untuk dua film Avengers terakhir.
Dalam gelaran diskusi ini, nampaknya akan ada informasi tentang kabar di belakang layar, beberapa alternative ending dan adegan yang enggak masuk di final cut.
4. The Witcher
Dibintangi oleh Henry Cavill, serial keluaran Netflix satu ini menjadi salah satu judul yang sangat dinanti oleh penggemar. Bukan hanya karena menghadirkan pemeran Superman, serial besutan Lauren Schmidt ini diadaptasi dari game ikonis dengan judul sama.
Sudah memiliki basis gamer yang loyal, The Witcher diapasikan hadir di SDCC 2019. Bersiap untuk melihat bocoran teaser atau trailer, kabar terbaru, dan kemungkinan terkuaknya tanggal rilis untuk serial fantasi satu ini.
5. Arrowverse
Penggemar superhero keluaran DC akan dimanja dengan kehadiran kabar dari empat serial Arrowverse (Batwoman, Arrow, Supergirl, The Flash) serta Black Lightning. Besar kemungkinan akan ada debut trailer untuk judul tadi yang segera rilis di musim gugur mendatang.
Selain itu, presentasi Batwoman akan menyajikan screening untuk episode pilot, sembari diikuti dengan sesi tanya-jawab.
6. Supernatural
Sudah rampungkan musim ke-14 pada April lalu, serial Supernatural siap untuk menghadirkan musim penutup pada Oktober mendatang. Dibintangi oleh Jared Padalecki, Jensen Ackles, dan Misha Collins, serial keluaran Warner Bros. Television ini diprediksi akan tampil total dalam gelaran panel nanti.
Bersiap untuk mengintip trailer musim ke-15 yang pastinya sudah dinanti oleh para penggemar Supernatural.
7. Marvel Studios
Sudah bisa ditebak, presentasi yang satu ini menjadi momen yang paling ditunggu dari gelaran SDCC tahun ini. Sudah merampungkan fase ketiga MCU lewat Spider-Man: Far from Home, Marvel Studios dipastikan hadir dalam durasi 90 menit untuk memberikan sedikit gambaran dari fase keempat nanti.
Masih belum banyak informasi yang tersedia tentang agenda di panel tersebut. Di daftar pengisi hanya tertulis nama Kevin Feige selaku presiden Marvel Studios dan panelis ‘kejutan’.
Seperti yang kalian tahu, film solo Black Widow sudah melangsungkan syuting beberapa waktu lalu. jadi, kemungkinan akan ada sajian sneak peek untuk film yang dibintangi oleh Scarlett Johansson ini.
Selain itu, penggemar juga menanti kabar tentang kapan X-Men akan bergabung di semesta MCU.
***
KINCIR akan menyajikan semua update penting dari San Diego Comic-Con 2019 untuk kalian semua. Jadi, terus ikutin beritanya di kanal ini, ya!