Berbagai Fakta tentang Guardians of The Galaxy yang Hanya Diketahui Die-Hard Fans

Petualangan para penjaga galaksi dalam Guardians of the Galaxy akan selalu memberikan kesan yang membekas. Nuansa penuh komedi dari para anggota akan mencapai titik emosionalnya pada vol.3 dan sejauh ini, sejak kemunculan film pertamanya, GoTG berhasil mengemas cerita dengan rapi dan apik. Makanya, enggak mengherankan kalau franchise yang satu ini banyak penggemarnya.

Nah, apakah kamu adalah salah satu penggemar Guardians of the Galaxy? Kalau kamu ngaku sebagai penggemar tim lintas semesta yang sudah seperti keluarga ini, kamu pastinya tahu fakta-fakta yang hanya dipahami oleh die-hard fans GoTG!

GoTG adalah film pertama Marvel yang menampilkan Thanos

Via Istimewa

Thanos memang punya porsi yang besar di film-film Avengers. Namun, GoTG ternyata adalah film pertama Marvel yang menampilkan sosok ini!

Titan obsesif ini sebetulnya pertama kali muncul pada after-credit The Avengers (2010). Hanya saja, dalam film, ia betul-betul baru muncul pada Guardians of the Galaxy vol.1. Di sana, ia diperkenalkan sebagai ayah angkat dari Gamora dan Nebula, sesosok titan raksasa yang gila. Bahkan, Ronan The Accuser pun takut kepadanya.

Kemunculan Thanos yang pertama kali di Guardian of the Galaxy vol.1 ini menandakan pentingnya posisi waralaba GoTG di dalam Marvel Cinematic Universe sekaligus proyek crossover sinema-sinemanya.

Daftar lagu soundtrack yang masuk Billboard tanpa lagu baru

Via Istimewa

Hal yang terlintas di kepala penggemar saat mendengar tentang Guardians of the Galaxy tentu bukan cuma Star-Lord dan kawan-kawannya atau aksi. Waralaba ini memang keren banget dalam meramu berbagai elemen film, termasuk lagu. 

Lagu-lagu yang dipilih disesuaikan pada masa di mana Peter Quill (Star-Lord) menjalani masa kecilnya sebelum diambil. Lagu-lagu khas 70an yang asyik itu sejalan dengan gaya Peter Quill yang jadul sekaligus santai. Apalagi, Quill memang selalu memutarnya lewat walkman atau lewat tape, membuat lagu-lagu itu ngeblend sama suasana yang disajikan.

Lagu-lagu yang masuk ke dalam album Guardians of the Galaxy: Awesome Mix Vol.1 adalah album soundtrack pertama yang mencapai no.1 di Billboard 200 tanpa diisi oleh lagu baru.

Rocket Racoon adalah anggota terpintar

Via Istimewa

Ketua tim dari penjaga galaksi boleh jadi adalah Star-Lord. Gamora juga boleh jadi jago bela diri dan Mantis bisa menidurkan seseorang dengan menyentuh kepalanya. Namun, tahukah kamu siapa yang terpintar di antara mereka semua? Jawabannya tentu saja adalah Rocket Racoon!

Walaupun punya “masa lalu menyedihkan”, ia adalah hasil percobaan cerdas yang bahkan bukan cuma mampu lolos berulang kali dari penjara, tetapi mampu mengoperasikan dan membuat senjata, berstrategi, sampai dengan punya pengetahuan luas soal semesta. Thor sendiri bahkan mengakui bahwa Rocket Racoon adalah anggota yang paling pintar di antara semuanya.

Chris Pratt bukan prioritas untuk memerankan Star-Lord

Via Istimewa

Chris Pratt memang sudah lekat banget dengan peran Peter Quill. Bahkan, rasanya sulit membayangkan orang lain dapat menghidupi peran yang kocak sekaligus heroik seperti Chris Pratt.

Padahal, Chris Pratt bukan prioritas utama, lho. Ia bahkan kerap dianggap “kurang atletis” untuk memerankannya. Sebelumnya, ada beberapa calon yang didapuk akan memerankan Star Lord seperti Joel Edgerton, Eddie Redmayne, Zachary Levi, hingga Joseph Gordon-Levitt.

James Gunn pun awalnya enggak yakin kalau Pratt adalah pilihan yang tepat sampai pada akhirnua casting director Sarah Finn mengajak mereka duduk bareng.

Riasan Gamora bikin aktris sebelumnya “menyerah”

Via Iatimewa

Bukan cuma Chris Pratt, Zoe Saldana sebelumnya enggak pernah direncanakan akan memerankan Gamora. 

Peran Gamora bahkan rencananya akan diberikan kepada Amanda Seyfried. Masalahnya, Seyfried merasa malas harus menghabiskan banyak waktu untuk riasan Gamora yang rumit dan sulit untuk dihapus.

Sementara itu, Saldana merasa bahwa karena dulu dia pernah dirias serumit itu dalam Avatar sebagai Neytiri, enggak ada salahnya kalau ia cuma berganti warna jadi hijau.

Pemeran yang berakting 2 kali

Via Istimewa

Banyak orang yang mengetahui bahwa pemeran Rocket Racoon adalah Bradley Cooper. Namun, ia bukan satu-satunya pemeran, lho. Ada pemeran pengganti lain yang turut menjadi Rocket Racoon, yakni Sean Gunn, saudara James Gunn. Lucunya, Sean Gunn sudah punya peran yang cukup penting di GoTG. Ya, ia adalah pemeran Kraglin, anak buah dari Yondu Udonta.

Ronan The Accuser dulunya mau jadi “Star-Lord”

Ada banyak aktor yang melalui casting untuk memerankan Star-Lord dan tahukah kamu siapa salah satunya? Lee Pace.

Via Istimewa

Padahal, seperti yang kita ketahui, Lee Pace adalah pemeran Ronan The Accuser. Sebetulnya, melihat dari rekam jejak akting Lee Pace dan perawakannya, dia memang lebih cocok memerankan Ronan yang sadis dan dingin, alih-alih Star-Lord yang nyantai. Lee Pace pernah sukses menjadi psikopat obsesif di Posession (Roman), hingga Thranduil yang menyebalkan di The Hobbit Trilogy.

Ego versi komik berbeda dengan versi film

Dalam Guardians of the Galaxy vol.2, diceritakan bahwa Ego The Living Planet sejatinya adalah ayah biologis dari Peter Quill dan ayah biologis dari banyaknya makhluk lain di seluruh alam semesta.

Via Istimewa

Dalam komik, Ego juga diceritakan sebagai planet jenius yang bahkan mampu melampaui kecepatan cahaya. Namun, Ego di dalam komik bukanlah ayah dari Peter Quill. Di dalam komik, ayah Peter Quill adalah J’son of Spartax yang meninggalkan Bumi tanpa tahu bahwa ia menghamili ibu Peter QuillPemilihan Ego sebagai ayah Quill adalah cara untuk membuat film terasa lebih seru dan penokohan Peter Quill menjadi lebih kuat.

                                                                  ***

Fakta-fakta seru ini akan semakin asyik kalau dibaca sebelum menonton Guardians of the Galaxy vol.3 yang sekarang sudah tayang di berbagai bioskop Indonesia. Nah, kamu sudah nonton belum?

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.