5 Fakta Batman Flashpoint, Ketika Ayahnya Bruce Wayne Jadi Superhero

Batman versi Thomas Wayne dirumorkan muncul dalam film solo The Flash.
– Batman ini ternyata memiliki hubungan yang ‘spesial’ dengan Catwoman di timeline Flashpoint.

Proyek film The Flash yang dibintangi oleh Ezra Miller sebagai sang superhero rencananya akan dirilis pada 2022. Nah, di pertengahan 2020, susunan pemain dari film tersebut pun sedikit demi sedikit mulai terungkap. Salah satunya adalah aktor Jeffrey Dean Morgan yang dirumorkan bakal memerankan sosok Thomas Wayne di DCEU lagi.

Meskipun begitu, Morgan kabarnya enggak cuma berperan sebagai ayahnya Bruce Wayne saja, melainkan juga menggunakan identitas superhero dari sang anak, yakni Batman. Hal ini sebenarnya enggak terlalu mengherankan, karena film The Flash kabarnya akan mengangkat arc Flashpoint yang mana sosok di balik jubah Batman adalah Thomas Wayne.

Nah, biar kalian enggak penasaran apa saja perbedaan Batman versi Bruce Wayne dengan Thomas Wayne, simak dulu pembahasan fakta Batman Flashpoint di bawah ini!

1. Ditinggal Mati oleh Anaknya

Via istimewa

Dalam asal-usul terciptanya sosok Batman, kita kerap disajikan dengan kisah di mana orangtua dari Bruce Wayne meninggal dunia akibat ditembak oleh perampok. Imbas dari kematian kedua orangtuanya, Bruce pun memiliki motivasi untuk menumpas kejahatan di Gotham sebagai Batman agar kejadian tersebut enggak dialami orang lain.

Nah, dalam versi Flaspoint, Bruce justru dikisahkan tewas pada tragedi tersebut sehingga orangtuanya, Thomas dan Martha Wayne, masih hidup. Hal ini jugalah kemudian yang menjadi asal-usul dari Batman versi Thomas Wayne. Bedanya, motivasi Thomas menjadi Batman bukanlah agar kejahatan tersebut enggak terulang lagi, melainkan untuk membalaskan dendam kematian anaknya.

2. Istrinya Berubah Menjadi Joker

Via istimewa

Kematian dari Bruce nyatanya enggak cuma berdampak bagi ayahnya saja, tetapi juga ibunya, Martha Wayne. Karakter yang diperankan oleh Lauren Cohan dalam DCEU ini dikisahkan mengalami trauma yang mendalam hingga berujung depresi. Saat Thomas hendak menghibur Martha dengan menyuruhnya tersenyum, sang wanita pun berbalik badan dan memperlihatkan pipinya telah dirobek seolah membentuk senyuman.

Setelah itu, Martha pun sempat dimasukan ke rumah sakit jiwa oleh Thomas karena kondisinya yang sudah tidak waras. Namun, Martha berhasil kabur dan kemudian menjadi kriminal kelas kakap di Gotham dengan nama Joker. Hal ini pun membuat Batman versi Thomas Wayne harus berhadapan langsung dengan istrinya yang kini menjadi kriminal pada timeline Flashpoint.

3. Batman yang Mampu Membunuh

Via istimewa

Di semesta DC, Batman digambarkan sebagai sosok superhero dengan masa lalu kelam serta penampilan yang cukup menyeramkan. Meskipun begitu, Batman memiliki satu aturan yang selalu dia taati ketika sedang menumpas kejahatan, yakni enggak pernah membunuh musuhnya. Bahkan, musuh bebuyutannya seperti Joker ataupun Bane yang mematikan pun hanya dimasukan penjara saja.

Akan tetapi, hal tersebut enggak berlaku bagi Batman versi Thomas Wayne yang ada di Flashpoint. Sebab, dia digambarkan sebagai penumpas kejahatan yang melakukan aksinya secara brutal dengan selalu membunuh musuhnya. Apalagi, senjata api seperti pistol menjadi salah satu senjata yang kerap dia gunakan. Selain itu, sosok Joe Chill yang telah menewaskan Bruce Wayne juga dibunuh secara sadis oleh Thomas.

4. Membantu Flash Mendapatkan Kekuatannya Lagi

Via istimewa

Ketika melakukan perjalanan waktu yang mengakibatkan terbentuknya timeline Flashpoint, Barry Allen alias The Flash secara enggak sengaja membuat kekuatan yang dimilikinya hilang. Hal ini membuatnya enggak bisa lagi berlari secepat cahaya seperti biasanya. Barry pun mencoba mencari cara untuk mengembalikan kekuatannya tersebut, salah satunya adalah dengan menemui Batman. Namun, dia enggak mengetahui bahwa Batman di timeline tersebut adalah Thomas Wayne.

Untungnya, Thomas memiliki otak yang cerdas seperti Bruce, sehingga membantu Barry untuk mendapatkan kekuatannya lagi merupakan hal yang mudah. Dengan menggunakan kursi yang mampu menangkap petir yang ada di rumah keluarga Wayne, Barry pun langsung mendapatkan kekuatannya lagi dan kembali menggunakan identitas Flash.

Lagipula, Thomas memiliki tujuan tersendiri saat membantu Barry agar bisa berlari cepat lagi. Dia menginginkan Barry untuk memperbaiki timeline agar anaknya, Bruce Wayne, dapat hidup kembali seperti sebelumnya.

5. Menjalin Hubungan ‘Spesial’ dengan Catwoman

Via istimewa

Terlepas dari kebiasaan buruknya yang sering membunuh musuh secara brutal, Batman versi Thomas Wayne ternyata pernah mengampuni seorang kriminal. Yap, sosok kriminal tersebut adalah Selina Kyle alias Catwoman. Hal ini karena ketika ditangkap oleh Thomas, sang Batman menyadari bahwa Selina enggak memiliki siapapun dan berada pada usia yang sama dengan anaknya, Bruce Wayne. Setelah itu, Selina pun diasuh oleh Thomas dan menjadi sidekick-nya.

Kehadiran Selina dalam kehidupan Thomas pun sedikit demi sedikit memulihkan rasa kehilangan setelah anaknya tewas dan istrinya menjadi gila. Bahkan, Thomas sempat meninggalkan kebiasaan membunuhnya setelah menghabiskan waktu yang cukup lama dengan Selina yang kini telah dianggap sebagai anak.

Namun, semua berubah ketika Joker (Martha Wayne) menembak Selina. Hal ini membuat Thomas kembali membunuh musuhnya secara sadis. Beruntungnya, Selina enggak tewas setelah ditembak oleh Joker, melainkan hanya mengalami kelumpuhan. Setelah itu, dia pun tetap membantu Batman saat menumpas kejahatan dengan cara memberikan informasi dari balik layar dan menggunakan identitas Oracle.

***

Nah, itulah sejumlah fakta terkaitThomas Wayne yang ada di timeline Flashpoint. Dari kelima fakta tersebut, manakah yang paling menarik perhatian kalian? Share pendapat kalian di bawah dan ikuti terus KINCIR untuk artikel menarik seputar superhero lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.