Masih inget cerita dalam film Ant-Man and the Wasp yang dirilis beberapa waktu lalu? Mengisahkan petualangan Scott Lang (Paul Rudd) yang membantu menyelamatkan Janet van Dyne, nyokap Hope alias Wasp (Evangeline Lilly). Kerja sama singkat antara Ant-man dan the Wasp berhasil jadi duet paling gila dalam Avengers.
Gimana engga, Paul Rudd dan Evangeline Lilly mampu membangun chemistry yang begitu epik dalam film Ant-Man and the Wasp. Pesona yang ditampilkan Lilly sukses membius para penonton. Kegigihannya yang enggak terbantahkan saat berperan sebagai Wasp menjadi daya pikat tersendiri yang ada pada dirinya.
Ngomongin peran Wasp dalam sekuel Ant-Man ini jadi muncul pertanyaan, kira-kira Wasp bakal dihadirkan dalam film solo enggak ya? Sebelum pertanyaan itu kejawab, tampaknya sang aktris yang berperan sebagai Wasp udah menolak duluan akan ide tersebut. Lilly sempat mengatakan bahwa dia memang masih ingin terlibat dalam MCU, namun enggak berharap untuk tampil dalam film solo.
Menurutnya, memisahkan karakter Wasp dan Ant-Man bisa jadi penghinaan besar untuk kisah orisinal yang diceritakan dalam komik. Dalam ajang Fan Expo Boston, Lilly mengatakan bahwa Ant-Man dan Wasp selalu menjadi satu tim. Namun, Lilly memiliki satu pengecualian tersendiri. Dia bakal dengan senang hati tampil tanpa Ant-Man, jika karakter utamanya terdiri dari para superhero cewek.
FYI, Lilly adalah salah satu dari beberapa aktris yang ikut berbicara pada Kevin Feige untuk membuat film-film MCU yang terdiri dari tim superhero cewek. Lilly pun mengungkapkan bahwa sang presiden Marvel Studios tersebut telah tertarik pada ide tersebut. Namun, Feige belum benar-benar berkomitmen untuk merealisasikan proyek itu.
Tampaknya, sangat mungkin kalau film MCU yang dibintangi oleh superhero cewek akan menjadi prioritas dalam waktu dekat. Kesuksesan besar yang diraih film Wonder Woman (2017), bersama dengan hype penggemar Marvel dalam menyambut Captain Marvel yang baru akan rilis Maret 2019. Hal tersebut jadi bukti kalau film superhero cewek memiliki daya jual yang cukup tinggi.
Nah, kalau tanggapan lo sendiri gimana nih, guys, dengan adanya film superhero cewek?