Selain Eternals, 5 Peran Ini Ubah Penampilan Angelina Jolie

Peran film Eternals sebagai Thena bikin penggemar terpana dengan Angelina Jolie. Mari simak peran lainnya yang membuatnya rela ubah penampilan dalam film-film Hollywood.


Angelina Jolie Voight menjadi salah satu daya tarik saat teaser film Eternals dirilis. Bagaimana enggak? Jolie tampil luar biasa dengan kostum superhero Thena. Belum lagi, cuplikan adegan ketika dia menggunakan tongkatnya yang bikin terpana. Menjadi Thena, seakan semua orang lupa pada usianya yang hampir setengah abad.

Aktor sekaligus humanitarian ini membuat debut layarnya sebagai seorang anak berusia tujuh tahun bersama ayahnya, Jon Voight, dalam Lookin ‘to Get Out (1982). Sementara, peran utama pertamanya dalam film besar adalah Hackers (1995). Kini, selama lebih dari 35 tahun berkarier sebagai aktor, Angelina Jolie sudah memerankan berbagai karakter dari berbagai genre.

Nah, kali ini KINCIR sebutkan beberapa peran Angelina Jolie di film Hollywood yang mengharuskannya mengubah penampilan, bahkan beberapa bikin pangling, lho!

 

1. Kate Libby – Hackers (1995)

Selain Film Eternals, 5 Peran Ini Ubah Penampilan Angelina Jolie
Selain Film Eternals, 5 Peran Ini Ubah Penampilan Angelina Jolie Via Istimewa.

Hackers merupakan film pertama Angelina Jolie sebagai tokoh utama. Dalam film ini, dia berperan sebagai seorang hacker muda bernama Kate Libby alias “Acid Burn”.

Kate Libby merupakan seorang hacker yang masih duduk di bangku sekolah. Mengingat, saat itu Jolie masih berusia 20 tahun dan berani total mengubah penampilannya. Sebagai Acid Burn, dia tampil sedikit tomboy dan nyentrik. Dengan potongan rambut pendek dan berponi, lengkap dengan eyeshadow warna-warni, membuatnya tampil berbeda,

2. Lara Croft – Lara Croft: Tomb Raider (2001)

Selain Film Eternals, 5 Peran Ini Ubah Penampilan Angelina Jolie
Selain Film Eternals, 5 Peran Ini Ubah Penampilan Angelina Jolie Via Istimewa.

Karakter Lara Croft yang diperankan Angelina Jolie bisa dibilang jadi salah satu yang ikonis dalam kariernya. Dalam film adaptasi game Tomb Raider ini, Jolie menjadi cewek tahan banting. Rambutnya dikepang, mengenakan kaos dan celana ketat, serta membawa holster pistol di pahanya.

Meski bukan jadi salah satu film terbaiknya, Lara Croft: Tomb Raider beserta sekuelnya berhasil melambungkan nama Jolie. Bahkan, ketenarannya berkat peran Lara Croft menjadi salah satu faktor dirinya mendapat predikat bom seks era tahun 2000-an.

 

3. Mariane Pearl – A Mighty Heart (2007)

Selain Film Eternals, 5 Peran Ini Ubah Penampilan Angelina Jolie
Selain Film Eternals, 5 Peran Ini Ubah Penampilan Angelina Jolie Via Istimewa.

Film A Mighty Heart diadaptasi dari memoar Mariane Pearl. Jolie berperan sebagai istri jurnalis Wall Street Journal, Daniel Pearl. Film ini mengisahkan rentetan pengalaman suaminya yang diculik dan dibunuh oleh militan Pakistan pada 2002.

Jolie benar-benar menghayati perannya sebagai Mariane Pearl, wartawan Perancis yang saat itu sedang hamil sewaktu suaminya diculik dan melahirkan putra mereka. Penampilannya juga berubah: rambutnya keriting kecil, digelung, dan berdandan ala kadarnya.

Berkat aktingnya, aktor kelahiran 1975 ini berhasil masuk nominasi “Aktris Terbaik” di sejumlah ajang penghargaan seperti Golden Globe Awards dan Teen Choice Awards.

4. Christine Collins – Changeling (2008)

Selain Film Eternals, 5 Peran Ini Ubah Penampilan Angelina Jolie
Selain Film Eternals, 5 Peran Ini Ubah Penampilan Angelina Jolie Via Istimewa.

Setahun kemudian, Angelina Jolie juga mengubah penampilan dalam film Changeling. Dia berperan sebagai Christine Collins, seorang wanita yang kehilangan anaknya secara misterius.

Film yang berlatar belakang era tahun 1920-an ini membuatnya mengubah penampilan dengan mengikuti tren busana pada era tersebut. Mulai dari potongan rambut bob pendek, hingga berpakaian yang identik dengan jaket bulu. Berkat perannya, Jolie berhasil jadi nomine Oscar 2009 kategori “Best Performance by an Actress in a Leading Role”.

 

5. Maleficent – Maleficent (2014)

Maleficent
Maleficent Via Istimewa.

Angelina Jolie ditunjuk untuk memerankan tokoh villain Disney, Maleficent. Menjadi tokoh antagonis dari film Sleeping Beauty tersebut membuatnya mengubah total layaknya penyihir jahat, mulai dari tanduk, pakaian hitam, hingga sayap lebar.

Harus diakui, peran Maleficent merupakan salah satu yang ikonis di antara filmografinya. Tak heran, dirinya kembali dihadirkan pada sekuelnya Maleficent: Mistress of Evil (2019) yang tak kalah luar biasa.

Bonus: Stella – The One and Only Ivan (2020)

Stella – The One and Only Ivan
Stella – The One and Only Ivan Via Istimewa.

Kalau daftar film Hollywood di atas masih menampilkan Jolie berwujud manusia, dalam film live action ini justru Jolie berwujud gajah. Dalam film Disney nomine Oscar 2021, The One and Only Ivan, Jolie berperan sebagai Stella, gajah tua yang bijaksana di sirkus dan menjadi panutan Ivan. Film ini sudah tayang di Disney+, tapi buat penonton di Indonesia harus sabar, ya, semoga saja film ini juga tayang di Disney+ Hotstar.

***

Angelina Jolie memang kerap bermain dalam film aksi sebagai wanita badass yang tahan banting. Dia juga rela ubah penampilan, termasuk warna rambutnya dalam beberapa peran. Film-film di atas juga jadi bukti bahwa Jolie bukan hanya bertalenta, tapi juga profesional dalam berkarya.

Dari daftar film Hollywood di atas, mana peran Jolie yang menurutmu membekas di ingatan? Bagikan di kolom komentar, ya.

 

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.