Marvel Studios akhirnya menghadirkan kisah dengan konsep multiverse di layar lebar lewat film Spider-Man: No Way Home (2021). Gara-gara Peter Parker mengacaukan mantra Doctor Strange, Marvel Cinematic Universe (MCU) kemudian terhubung dengan semesta Spider-Man versi Tobey Maguire dan Andrew Garfield.
No Way Home jelas saja bukan satu-satunya film MCU yang mengangkat konsep multiverse. Dalam waktu dekat, Doctor Strange bakal kembali lagi di film solo keduanya yang diberi judul Doctor Strange in the Multiverse of Madness. Bisa dilihat dari judulnya, film MCU setelah No Way Home ini bakal mengangkat kegilaan multiverse.
Sepanjang 2021, terlalu banyak rumor yang muncul seputar No Way Home. Setelah No Way Home dirilis, kini mulai bermunculan berbagai rumor seputar Doctor Strange in the Multiverse of Madness. Belum lama ini, situs jual beli Amazon menampilkan merchandise resmi Doctor Strange 2 yang tampaknya bakal menjadi petunjuk tentang cerita di film ini.
Amazon menjual kaus Avengers yang malah dibuat sebagai merchandise resminya Doctor Strange in the Multiverse of Madness. Jika kamu lihat pada gambar di atas, ada yang menarik dari deskripsi kausnya yang tertulis:
“Rasakan pengalaman Doctor Stephen Strange dalam petualangan baru yang menegangkan di Doctor Strange in the Multiverse of Madness dari Marvel Studios. Kaus Avengers ini menampilkan logo Avengers, pahlawan terkuat Bumi, yang mungkin saja berasal dari semesta yang benar-benar baru.”
Jika sekarang kamu berkunjung ke Amazon, deskripsi produk kaus Avengers-nya kini telah diubah. Mengingat bagaimana banyaknya rumor No Way Home yang benar-benar terjadi, jadi enggak menutup kemugkinan jika nantinya Doctor Strange in the Multiverse of Madness benar-benar menampilkan Avengers dari semesta lain. Apalagi, beredar rumor bahwa Tom Cruise bakal muncul sebagai Iron Man dari semesta lain.
Doctor Strange in the Multiverse of Madness rencananya bakal tayang pada 6 Mei 2022. Lalu, jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!