Rilisnya film Star Wars: The Last Jedi enggak hanya mengobati kerinduan anak masa kini, namun juga sebagai nostalgia lintas generasi. Hal itu makin didukung dengan perayaan yang dilakukan Disney Indonesia dalam menyambut keseruan filmnya bersama para penggemar yang dihadiri oleh komunitas dan selebritas Indonesia (17/12).
Acara yang digelar di Mal Kelapa Gading 3, Jakarta Utara ini makin seru lewat pengalaman mengenai semesta Star Wars dan ngobrol bersama komunitas Jaksaber dan Fightsaber Indonesia, juga keluarga Nana Mirdad dan Andrew White.
“Star Wars punya tema yang otentik, tapi juga universal, baik lawan jahat, tema keluarga, keberanian dan mencari identitas. Tema universal inilah yang bikin Star Wars relevan buat semua orang, dan itu bikin kita selalu kembali untuk menyaksikan cerita luar biasa ini,” Edwin, Ketua Komunitas Fightsaber Indonesia.
Sedangkan Allit, Ketua Komunitas Jaksaber mengatakan bahwa waralaba Star Wars bisa dibilang udah jadi bagian tradisi di dalam komunitas dan keluarga. Makanya, enggak heran kalau Star Wars bisa dinikmati antar generasi.
“Kami berbagi tentang Star Wars sejak masih kecil. Kami juga nunjukkin film ini ke anak dan juga nantinya ke cucu kami. Tradisi tersebut bikin cerita dan karakter Star Wars begitu kuat untuk banyak orang,” jelas Allit.
Perayaan tersebut juga turut dihadiri oleh pasangan selebriti Indonesia, Nana Mirdad, dan Andrew White yang beberapa waktu lalu hadir dalam acara “Star Wars Junket” di Los Angeles, California. Bahkan, keduanya dapat kesempatan untuk mewawancarai pemain Star Wars: The Last Jedi, termasuk Daisy Ridley (Rey), John Boyega (Finn), Laura Dern (Admiral Holdo), Oscar Isaac (Poe Dameron), Rian Johnson (Director, The Last Jedi), dan Mark Hamill (Luke Skywalker).
“Pengalaman ini begitu istimewa; bertemu dengan para jagoan masa lalu dan menjadi momen yang enggak terlupakan. Gua merasakan semangat yang sama ketika menyaksikan Star Wars: The Last Jedi seperti halnya gua nonton film Star Wars pertama bertahun-tahun yang lalu. Gua tumbuh bersama kisah ini dan film ini begitu menyentuh. Star Wars begitu ikonik, dan abadi. Hal inilah yang bikin gua ngenalin Star Wars kepada istri dan anak. Film ini adalah film keluarga, menggambarkan hubungan yang kita miliki dengan keluarga dan teman,” jelas Andrew White.
Serunya, enggak hanya bisa mewawancarai para pemeran dan pembuat film Star Wars: The Last Jedi, Nana Mirdad dan Andrew White juga menghadiri World Premier yang diadakan di Los Angeles.
Nah, mereka udah ngerasain kebahagaian dengan nostalgia lewat Star Wars: The Last Jedi. Bagaimana dengan lo? Kalau belum, yuk tonton filmnya dan rasakan keseruannya!