Pada 2018 lalu, Amber Heard merilis sebuah tulisan di The Washington Post yang menceritakan pengalamannya sebagai korban kekerasan. Meski tak menyebutkan nama pelakunya, perhatian masyarakat langsung tertuju kepada Johnny Depp karena ia adalah mantan suaminya Heard. Akibatnya, Depp dipecat dari sejumlah filmnya, termasuk proyek Pirates of Caribbean 6 garapan Disney.
Namun, lewat persidangan yang berlangsung pada 2022, terungkap bahwa tulisan Heard enggak terbukti benar. Artinya, Johnny Depp bukanlah seorang pelaku kekerasan dalam rumah tangga seperti yang Heard tulis. Hal ini pun membuat Depp menang dalam sidang gugatan pencemaran nama baik sehingga Heard harus membayar ganti rugi kepadanya.
Kemenangan Depp dalam sidang tersebut ternyata juga berdampak kepada Disney. Sebab, tak lama setelah ia menang, kolom komentar dari setiap post yang ada di Instagram Disney dibanjiri oleh netizen yang minta agar Disney memohon maaf kepada Johnny Depp. Hal ini terjadi karena Disney telah memecat Depp dari Pirates of Caribbean 6 atas tuduhan yang saat itu belum terbukti kebenarannya.
Pihak Disney sampai saat ini belum mengeluarkan pernyataan apapun terkait kemenangan Depp atau permintaan netizen buat mohon maaf ke sang aktor. Namun, peluang Depp untuk kembali terlibat sebagai Jack Sparrow sebenarnya sangat kecil. Sebab, dalam sidang Depp sempat mengatakan bahwa tidak ada uang dalam jumlah besar atau hal apapun yang membuatnya akan kembali ke Pirates of Caribbean 6.
Apakah menurut kamu Disney seharusnya meminta maaf ke Johnny Depp? Share pendapat kamu dan ikuti terus KINCIR untuk kabar terbaru seputar film lainnya, ya!