Captain Marvel (2019) jadi film Marvel Cinematic Universe (MCU) pertama yang mengangkat superhero cewek sebagai tokoh utamanya. Walau film yang dibintangi oleh Brie Larson ini mendapatkan penilaian yang beragam, Captain Marvel tetap mendapatkan kesuksesan besar dengan pendapatan total sebanyak 1,1 miliar dolar Amerika.
Film ini bercerita tentang seorang pilot pesawat tempur Angkatan Udara Amerika Serikat yang bernama Carol Danvers. Pada awal film, Carol diperkenalkan sebagai salah satu anggota militer bangsa Kree, yaitu Starforce. Saat menjadi anggota Starforce, Carol diperlihatkan mengenakan kostum yang berwarna hijau.
Sebuah film besar tentunya menyiapkan berbagai konsep sebelum akhirnya digunakan saat proses syuting, termasuk desain kostum para pemainnya. Nah, salah satu orang yang bekerja di bagian Pengembangan Visual Captain Marvel, yaitu Constantine Sekeris, memperlihatkan desain awal untuk kostum Carol di film tersebut.
Apakah desain kostum di atas terlihat familier buat kalian? Yap, Sekeris ternyata meminjam beberapa elemen dari penampilannya Ronan the Accuser. Untuk mengingatkan kalian lagi, nih, Ronan adalah panglima perang Kree yang muncul sebagai villain utama di Guardians of the Galaxy (2014). Karakter ini pun tampil kembali di Captain Marvel.
Desain kostum Captain Marvel yang dibuat Sekeris mempunyai warna dan model yang begitu mirip dengan kostum Ronan di Guardians of the Galaxy. Selain dari armor-nya, desain kostum buatan Sekeris ini juga menghadirkan tudung berwarna merah dan hitam yang terlihat sangat mirip dengan apa yang dikenakan Ronan.
Uniknya lagi, Ronan sebenarnya juga hampir mendapatkan kostum yang benar-benar berbeda saat akan tampil di Captain Marvel. Ian Joyner, Concept Artist film ini juga membagikan desain awal kostum Ronan. Di desain buatan Joyner, Ronan malah mengenakan kostum yang model dan warnanya benar-benar mirip dengan kostum anggota Starforce yang digunakan di film.
Apakah kalian lebih suka desain kostumnya Sekeris atau tetap menganggap kostum hijau yang digunakan Carol di filmnya adalah yang terbaik? Jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!