Sebuah cuplikan film It: Chapter Two baru saja dirilis. Memang, belum menampilkan detail cerita film yang akan membawa penonton ke misteri masa lalu Pennywise. Cuplikan ini juga membangun rasa penasaran penonton dengan kelanjutan kisah Losers’ Club sejak bertemu dengan Pennywise 27 tahun yang lalu. Berdasarkan novelnya Stephen King, film It: Chapter Two akan berfokus dengan upaya Losers’ Club bangkit dari trauma masa lalu.
Penonton disajikan dengan nuansa mencekam di rumah lama Beverly yang telah dihuni oleh seorang wanita tua bernama Mrs. Kersh. "No one who dies here ever really dies," kata Mrs. Kersh tentang kondisi kota Derry. Kita akan dikejutkan dengan foto keluarga Mrs. Kersh di dinding, karena ada foto seorang pria yang sangat mirip dengan Pennywise.
Jebakan psikologis yang menyerang Beverly tersebut terasa menegangkan dan menjadi pengantar yang manis untuk membawa penonton membongkar rahasia menyeramkan badut tersebut.
Hal yang paling menarik dari cuplikan ini adalah anggota Losers’Club versi dewasa yang diperankan oleh James McAvoy sebagai Bill Denborough, Bill Hader sebagai Richie Tozier, James Ransone sebagai Eddie Kaspbrak, Jay Ryan sebagai Ben Hanscom, dan Isaiah Mustafah sebagai Mike Hanlon. Perjalanan mereka di Derry memperlihatkan kondisi kota Derry yang misterius dan beberapa potongan adegan dari film pertama yang ikonis. Yang pasti, kita juga melihat mereka kembali masuk ke gorong-gorong tempat Pennywise bersarang.
Rencananya, film It: Chapter Two akan tayang 4 September 2019 di bioskop. Film ini akan menjawab pertanyaan para penggemar tentang nasib Losers’ Club setelah dewasa dan kisah masa lalu Pennywise yang misterius. Bagaimana pendapat kalian soal cuplikan perdana film It: Chapter Two? Bagikan pendapat kalian di kolom komentar dan pantau KINCIR untuk informasi selanjutnya, ya.