Virus Corona kini sedang memengaruhi kehidupan banyak orang, termasuk para selebritas Hollywood. Bahkan, sudah ada tiga aktor Hollywood yang mengumumkan bahwa mereka terkena virus tersebut, di antaranya Tom Hanks, Olga Kurylenko, dan Idris Elba. Di Indonesia sendiri, telah terdeteksi sebanyak 309 orang positif Corona hingga saat ini.
Melihat situasi wabah Corona yang semakin serius, pemeran Wonder Woman, yaitu Gal Gadot, berusaha memberikan dukungannya kepada banyak orang lewat akun media sosialnya. Gadot mengunggah sebuah video di akun Instagram-nya dengan caption, “Kita sedang di situasi ini bersama-sama, kita akan melewatinya bersama-sama. Mari bernyanyi bersama kami”. Setelah menuliskan caption tersebut, Gadot me-mention sederet akun selebritas lainnya.
Di video tersebut, Gadot berkata, “Hai, teman-teman. Sudah enam hari saya mengisolasi diri. Saya merasa sedikit filosofis pada beberapa hari terakhir ini. Kalian tahu, virus ini telah memengaruhi seluruh dunia, seluruh orang enggak peduli siapa kalian, kita semua di situasi ini bersama-sama.”
Setelah mengucapkan kalimat di atas, Gadot pun bernyanyi lagu “Imagine” milik John Lennon. Selain Gadot, banyak selebritas yang turut menyumbangkan suara mereka di video tersebut. Menurut Gadot, dia melakukan hal tersebut karena terinspirasi video seorang lelaki Italia yang bermain terompet di balkonnya saat Italia sedang lockdown.
Gadot memang punya niat baik untuk mendukung banyak orang dalam menghadapi wabah Corona. Sayangnya, niat baik Gadot malah mendapatkan nyinyiran dari netizen. Menurut netizen, para selebritas tersebut harus berkontribusi secara finansial, dibandingkan hanya memberi dukungan dengan bernyanyi.
Seorang kolumnis GQ Magazine memberikan protes yang cukup keras kepada Gadot dan selebritas yang muncul di videonya. Menurut Sophia Benoit, kekayaan semua orang yang muncul di video tersebut mencapai 500-an juta dolar Amerika. Namun dengan kekayaan seperti itu, mereka malah hanya mendukung lewat sebuah video.
Netizen ini bahkan dengan tegas mengatakan bahwa dia enggak bakal peduli dengan videonya sampai selebritas tersebut menyumbangkan uang mereka.
Apa pendapat kalian tentang aksi yang dilakukan Gadot dan selebritas lainnya? Apakah kalian setuju dengan para netizen yang memprotes aksi mereka? Jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!