Chris Pratt Bagikan Video ‘Terlarang’ Avengers: Endgame

*(SPOILER ALERT) Artikel ini mengandung bocoran mengganggu yang sangat mengganggu. Pastikan kalian sudah menonton Avengers: Endgame sebelum menyimak ulasan di bawah.

Udah menjadi rahasia umum bahwa Marvel sangat protektif terhadap proses syuting yang dilangsungkan, apalagi ketika menggarap film paling ditunggu tahun ini, yaitu Avengers: Endgame. Sebagai penutup sekaligus konlusi dari Infinity Saga, Avengers: Endgame menjadi akhir yang manis dari 21 film yang sudah rilis sebelumnya.

Untuk mengenang kebersamaan para bintang papan atas Hollywood dalam satu mahakarya, Chris Pratt nekat mengabadikan proses syuting yang sepertinya menampilkan momen perang klimaks di Avengers: Endgame. Seperti yang kalian tahu, ada beberapa karakter yang tampil untuk terakhir kalinya di film superhero satu ini.

Dibagikan melalui akun Instagram pribadinya, kalian bisa simak para superhero kesayangan di bawah ini.

 
 
 

View this post on Instagram

 
 

I remember being blown away in this moment on the @avengers set. Nobody was allowed to film anything on their phones. I said screw it. No rule was going to stop me from seizing this once in a lifetime opportunity to capture this collection of stars, a groupthat likely will never be in the same room again. We are so blessed.

A post shared by chris pratt (@prattprattpratt) on

Terlihat Chris Hemsworth (Thor), Benedict Cumberbatch (Dr. Strange), Paul Rudd (Ant-Man), dan Sebastian Stan (Winter Soldier) sedang melakukan persiapan syuting. Sejak dibagikan, video ‘terlarang’ ini sudah disaksikan oleh lebih dari 14 juta orang pada 20 jam pertama.

Satu momen menarik, Chris Evans (Captain America) memberikan reaksi kocak ketika melihat Pratt merekam kegiatan mereka di lokasi syuting yang penuh rahasia. “Masalah besar menanti,” ucap sang Captain America kepada Pratt sambil tertawa.

Beruntung, Pratt enggak mendapatkan masalah karena merekam kegiatan di lokasi syuting Avengers: Endgame. Besar kemungkinan karena memang enggak ada bocoran berarti yang terkuak di video tersebut.

Tingkat rahasia tinggi memang menjadi hal yang wajib dilakukan saat penggarapan Avengers: Endgame. Sebagai langkah antisipasi, Marvel sampai mewajibkan Mark Ruffalo untuk melakukan syuting lima adegan ending di Endgame.

Menjelang perilisan Avengers: Endgame, Russo Bersaudara sempat membagikan surat terbuka bagi para penggemar. Isinya adalah mengingatkan segenap penikmat Marvel agar enggak mengganggu kenyamanan penonton lainnya dengan membagikan spoiler, terutama di media sosial.

 
 
 

View this post on Instagram

 
 

#DontSpoilTheEndgame

A post shared by The Russo Brothers (@therussobrothers) on

Namun nampaknya, masih ada penggemar yang mengabaikan ajakan ini. Di Hong Kong, seorang penggemar terkena hantaman pukulan karena membagikan spoiler di depan Causeway Bay (26/4).

Apakah kalian sudah menyimak Avengers: Endgame? Jangan lupa untuk isi ulasan versi kalian di sini, ya. Terus ikuti semua berita terbaru seputar dunia film dan game favorit kalian, cuma di KINCIR!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.