Cara Ekstrem HBO untuk Menghindari Bocornya Foto Syuting Game of Thrones

Bocornya detail plot atau foto ketika syuting Game of Thrones musim ketujuh lalu membuat pihak HBO mengambil langkah ekstrem demi menghindari terulangnya kejadian yang sama.

Pada Agustus 2017, HBO disusupi oleh hacker yang mencuri data digital sebesar 1,5 terabytes. Data tersebut berisi skenario di episode mendatang dan data pribadi para pemeran. Lalu, sang pencuri mencoba memeras HBO dengan menuntut uang. Langsung mengambil langkah cepat untuk mengantisipasi ini, HBO akhirnya bisa meminimalisasi bocornya data tersebut.

Via Istimewa

Dengan makin dekatnya rilisan episode perdana di musim kedelapan, HBO mengambil langkah drastis untuk memastikan enggak ada bocoran dari serial ini yang sampai ke publik.

Salah satu cara yang digunakan adalah dengan memanfaatkan teknologi drone killler. Hal ini dilakukan untuk menghindari pencurian foto menggunakan drone saat syuting berlangsung. Ketika diaktifkan, gawai berteknologi tinggi ini menonaktifkan drone tersebut.

Langkah lain yang diambil adalah memusnahkan skrip, baik dalam bentuk fisik maupun digital, setelah proses pengambilan adegan selesai. Jadi, para hacker enggak akan bisa mencatut skenario musim terbaru sekaligus terakhir dari Game of Thrones.

Via Istimewa

Di musim penutup ini, John Snow (Kit Harrington) dan Daenerys Targaryen (Emilia Clarke) berusaha untuk menyelamatkan semesta Westeros dari ancaman White Walkers pimpinan Night King yang udah berhasil menembus dinding pembatas Kerajaan Westeros. Menunggangi Viserion yang dibangkitkan dari kematian oleh Night King, pasukan White Walkers yang bengis ingin memusnahkan peradaban manusia.

Di musim kedelapan ini, akan terjadi peperangan paling besar dalam sejarah Game of Thrones. Konflik pelik antar karakter yang mempunyai agenda masing-masing akan menemui konklusi di serial keluaran HBO ini.

Game of Thrones akan hadir di semester pertama tahun depan. Pastiin lo enggak ketinggalan info terbarunya di Kincir.com, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.