7 Artis Hollywood yang Mengaku Panseksual selain Amber Heard

– Ada artis Hollywood yang enggak malu mengakui bahwa mereka adalah panseksual.
– Beberapa bintang Hollywood berikut ini malah ada yang telah menikah dengan lawan jenisnya.

Kasus hukum antara Johnny Depp dan mantan istrinya, yaitu Amber Heard, masih berjalan hingga saat ini. Walau pernah menikah dengan Depp, Heard mengidentifikasi dirinya sebagai panseksual. Enggak hanya dengan cowok, Heard juga beberapa kali diketahui pernah menjalin hubungan percintaan dengan cewek.

Banyak yang mengira panseksual sama dengan biseksual. Kenyataannya, dua orientasi seksual ini memiliki perbedaan yang besar. Panseksual adalah ketertarikan terhadap orang lain tanpa memandang identitas dan jenis kelamin. Pihak yang teridentifikasi sebagai panseksual bisa saja terpesona pada laki-laki, perempuan, transgender, atau interseks.

Selain Amber Heard, siapa saja artis Hollywood yang mengaku panseksual? Yuk, simak daftarnya!

1. Janelle Monae

Via Istimewa

Penyanyi sekaligus pemeran Marie Buchanon di film Harriet (2019), yaitu Janelle Monae, pernah mengungkapkan bahwa dirinya teridentifikasi sebagai panseksual dalam sebuah wawancara dengan Rolling Stones pada April 2018 lalu. Mengaku pernah menjalani hubungan dengan wanita dan juga pria, Monae berkata bahwa dirinya ingin hidup bebas.

“Suatu ketika saya membaca tentang panseksual. Saat itu juga saya sadar bahwa identitas saya sesuai dengan deskripsi tersebut. Saya berusaha untuk berpikiran terbuka dan terus belajar tentang jati diri saya,” ujar Monae.

2. Kesha

Via Istimewa

Walau dikenal sebagai penyanyi, Kesha juga pernah membintangi beberapa film, di antaranya A Ghost Story (2017). Nah, pada 2010 lalu, Kesha pernah mengatakan bahwa dia tertarik pada laki-laki dan perempuan lewat wawancaranya dengan majalah Seventeen.

“Saya enggak hanya mencintai laki-laki. Saya cinta dengan ‘orang’. Saya enggak suka menaruh label dan ini bukan permasalahan jenis kelamin,” ungkap wanita kelahiran Amerika Serikat ini.

3. Miley Cyrus

Via Istimewa

Penyanyi sekaligus pemeran Hannah Montana, yaitu Miley Cyrus, memang sudah lama terlibat menjadi aktivis LGBT. Selain itu, Cyrus juga dengan lantang mengungkapkan bahwa dirinya adalah seorang panseksual pada wawancaranya kepada Variety pada 2015 lalu.

“Saya pernah pergi ke pusat LGBTQ dan bertemu dengan satu orang yang enggak mengidentifikasi dirinya sebagai cowok maupun cewek. Saya pun merasa relate dengan orang tersebut. Begitu saya memahami gender saya, yang enggak terikat pada cowok atau cewek, saya akhirnya lebih memahami seksualitas saya,” ujar Cyrus yang pernah menikah dengan Liam Hemsworth.

4. Asia Kate Dillon

Via Istimewa

Mungkin kalian masih mengingat sosok wanita satu ini kala beradu akting dengan Keanu Reeves di John Wick: Chapter 3 – Parabellum. Di film besutan Chad Stahelski tersebut, Dillon berperan sebagai The Adjudicator yang ‘dingin’.

“Dari waktu ke waktu, saya mendapatkan pemahaman tentang seks dari orientasi seksual. Saya teridentifikasi sebagai panseksual dan selalu merasa punya kemampuan emosional, spiritual, dan fisik untuk bisa tertarik pada jenis kelamin apa saja,” ungkap Dillon kepada Huffington Post.

5. Cara Delevingne

Via Istimewa

Memulai kariernya sebagai model, Cara Delevingne akhirnya terjun ke dunia akting lewat sebuah film yang berjudul Anna Karenina (2012). Empat tahun setelah debutnya sebagai aktris, Delevingne kemudian mendapatkan peran Enchantress di Suicide Squad (2016). Sempat beberapa kali terlibat hubungan percintaan dengan cewek, Delevingne akhirnya mengaku bahwa dirinya adalah panseksual lewat wawancaranya dengan Variety pada Juni lalu.

“Saya pikir, saya akan selalu tetap menjadi panseksual. Bagaimanapun orang lain mendefinisikan dirinya sebagai lelaki, perempuan, atau yang lain, yang jelas saya merasa tertarik dengan orang,” ungkap pemeran Margo Roth Spiegelman di Paper Towns (2015).

6. Nico Tortorella

Via Istimewa

Buat yang ngikutin semua seri film horor Scream, kalian mungkin enggak asing dengan pemeran Trevor Sheldon di Scream 4 (2011), yaitu Nico Tortorella. Aktor yang telah menikah dengan seorang cewek bernama Bethany C. Meyers ini mengaku bahwa dirinya adalah seorang panseksual lewat sebuah wawancara dengan Advocate.

“Saya bisa tertarik secara emosional dan fisik kepada seorang cowok. Saya juga bisa tertarik secara emosional dan fisik kepada seorang cewek. Saya percaya pada spektrum dan saya lebih condong pada istilah panseksual dibandingkan biseksual,” ujar Tortorella.

7. Kristen Stewart

Via Istimewa

Remaja awal 2010-an pastinya enggak asing, deh, dengan hubungan percintaannya Robert Pattinson dan Kristen Stewart. Mereka terlibat cinta lokasi saat melakukan syuting seri film The Twilight Saga. Namun setelah hubungan mereka berakhir, Stewart lebih sering terlihat memiliki hubungan percintaan dengan cewek. Pada akhirnya, Stewart mengaku dirinya sebagai panseksual lewat wawancaranya dengan Nylon pada 2015 lalu.

“Saya pikir dalam tiga atau empat tahun lagi, bakal ada lebih banyak orang yang enggak perlu repot memikirkan apakah dirinya gay atau straight. Seperti, sukailah apa yang kalian sukai,” ujar Stewart yang menolak untuk mengkategorikan preferensi seksualnya.

***

Itulah deretan artis Hollywood yang mengakui bahwa dirinya adalah panseksual. Di antara ketujuh artis Hollywood yang telah disebutkan di atas, manakah pengakuannya yang membuat kalian paling terkejut? Jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.