7 Animasi Pendek Pixar yang Ngena Abis

Kejayaan film animasi enggak bisa dipisahkan dari kontennya yang ramah anak serta bisa dinikmati segala kalangan. Pixar, sebagai rumah produksi yang kerap hasilkan tontonan berkualitas, jadi salah satu jawara di dunia animasi saat ini.

Terkenal dengan berbagai waralaba yang sukses, seperti Toy Story dan The Incredibles, Pixar konsisten lahirkan tontonan penuh makna. Pixar juga sering menyelipkan animasi pendek sebelum film di mulai. Enggak kalah menarik dari film animasi utamanya, animasi pendek ini kerap curi perhatian dengan kelucuan dan cerita yang menyentuh.

Udah dari dulu, Pixar menerapkan hal itu. Penasaran? Berikut 7 animasi pendek Pixar yang tampil memukau dan ninggalin kesan mendalam. Yuk, kepoin!

 

1. Lifted (2007)

Sebelum si tikus yang jago masak hibur para penonton di film Ratatouille (2007), lo akan dihibur dulu dengan film animasi pendek yang kocak abis. Mengambil inspirasi dari fenomena alien yang suka menciduk manusia pas lagi tidur, Lifted menceritakan alien Stu yang lagi stress. Soalnya, dia tengah menghadapi ujian penculikan langsung di hadapan penguji galak.

Grogi setengah mati. Stu langsung mengoperasikan ratusan switch dari pesawat UFO untuk mengangkat sang target. Alih-alih, malah alien ini bikin kacau. Identik dengan ujian pas mau ngambil SIM, setiap aksi Stu selalu dinilai, tingkah konyol Stu yang berusaha mengambil hari sang penguji jadi daya tarik utama film animasi pendek ini.

 

2. Lava (2015)

Animasi yang ditampilkan sebelum Inside Out dimulai ini usung cerita tanpa dialog. Utamakan jalan cerita yang menyentuh dan didukung visual yang memesona, Lava sukses tinggalkan jejak di hati para penonton. Menceritakan kerinduan sebuah gunung berapi cowok yang hidup sendiri di tengah lautan. Tahun demi tahun dilalui dengan sepi, menyanyikan lagu rindu, sampai gunung berapi yang tadinya kokoh menjulang tinggi, menciut hampir mati.

Di tengah rasa putus asanya, ternyata ada gunung berapi cewek yang hidup di dasar laut. Dia setia mendengarkan nyanyian dan menantikan pertemuan dengan si gunung berapi cowok. Dipandu dengan lagu, dari awal sampai akhir, cerita dari animasi pendek ini terasa makin mengharukan, apalagi pas adegan ending-nya.

Baca juga 15 Film Pixar yang Ngena Banget

 

3. Sanjay’s Super Team (2015)

Menceritakan seorang anak kecil dan bokapnya yang religius, Sanjay’s Super Team tampil sebelum film The Good Dinosaur (2015). Sangat memuja superhero, hari-hari Sanjay dilalui dengan menonton pahlawan kesayangan. Berbeda dengan bokapnya yang sangat religius dan ingin anaknya juga rajin beribadah.

Diisi dengan adegan seru antara dewa dari ajaran hindu yang bertempur melawan monster, mata lo bakal dimanjain dengan efek animasi yang keren. Akan tetapi, begitu sampai akhir cerita, adegan penuh haru akan jadi penutup yang manis dari animasi pendek yang dibuat oleh Sanjay Patel ini. Penasaran? Lo bisa tonton di bawah ini.

 

4. Presto (2008)

Premis dari film pendek ini cuma ada satu: si kelinci bernama Alex Azam yang enggak mau tampil kalau belum dikasih wortel sama si empunya, Presto. Dipenuhi adegan slapstick ala Tom and Jerry, tingkah Presto dan si kelinci bakal bikin ketawa terpingkal-pingkal.

Adanya bantuan topi ajaib, aksi kejar-kejaran Presto dan Alex mendapatkan tepukan meriah dari penonton yang memenuhi gedung tempat Presto langsungkan pertunjukan sulap. Pasalnya, tiap kali Presto mendapat kemalangan, penonton mengira itu adalah bagian dari trik sulap yang udah direncanakan. Coba, deh, lo tonton sendiri animasi pendek yang nampang sebelum film Wall-E (2008) dimulai ini.

Kepoin juga Deretan Soundtrack Film Pixar yang Bikin Hati Damai

 

5. Partly Cloudy (2009)

Dipenuhi dengan elemen yang bakal bikin lo bergumam ‘aaaaww’, Partly Cloudy jadi tontonan pembuka sebelum film Up (2009) dimulai. Di semesta ini, diceritakan kalau sekelompok awan punya kekuatan magis. Mereka bisa menciptakan bayi manusia dan anak hewan imut yang kemudian akan diberikan ke orang tua barunya dengan bantuan burung bangau.

Ternyata, enggak semua awan tampil imut dan ngegemesin. Ada satu awan berwarna abu dengan tingkah polos bernama Gus yang gemar menciptakan hewan berbahaya. Peck, burung bangau yang ditugasin buat nganter bayi ciptaan Gus jadi kena apesnya. Kental dengan nuansa persahabatan dan adegan mengocok perut, animasi pendek ini menambah deretan panjang animasi pendek pixar terfavorit.

 

6. Piper (2016)

Bercerita tentang kawanan burung sandpiper di pantai, kehidupan burung yang imut ini, hiasi layar lebar sebelum tontonan Finding Dory (2016) dimulai. Piper berpusat pada aksi burung sandpiper cilik yang menggemaskan yang diajari mencari kerang di pantai oleh nyokapnya. Pengalaman pertama berburu kerang enggak berakhir manis, karena tiap beberapa saat, datang ombak deras menerpa.

Animasi pendek Pixar ini mengajarkan untuk enggak mudah putus asa dan terus belajar. Piper jadi tontonan yang sangat menginspirasi. Didukung kualitas visual yang memukau, sekali lagi Pixar berhasil buktikan diri sebagai studio animasi terdepan dengan mahakarya menawan.

 

7. Bao (2018)

Animasi pendek satu ini pasti masih hangat di ingatan lo. Jadi tontonan segar sebelum The Incredibles 2 (2018) mulai, Bao jadi salah satu karya Pixar yang paling menyentuh. Usung cerita tentang seorang wanita paruh baya yang kesepian, hidupnya mendadak berubah dengan kehadiran roti isi ajaib yang menjelma hidup.

Roti bakpao tersebut diperlakukan layaknya anak sendiri. Hari-harinya yang sepi pun berganti ceria. Namun, ketika Bao beranjak dewasa, dia memberontak terhadap perlakukan posesif sang ibu. Kental dengan interaksi ibu-anak, ending yang haru akan jadi konklusi dari film pendek karya Domee Shi ini.

Baca juga 5 Kutipan Film Animasi yang Bisa Nyemangatin Hidup Lo

***

Dunia animasi mengajarkan kita untuk berimajinasi tanpa batas. Sarat dengan visual keren dan pesan yang dalam, dijadikan sebuah tontonan yang enggak lekang oleh zaman. Nah, bagaimana menurut lo? adakah judul yang paling berkesan buat lo?

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.