Aliando Menang Award Kalahkan Afgan?

Aliando Syarief berhasil meraih penghargaan dalam ajang Inbox Awards 2016. Pria yang kerap digosipkan dengan Prilly Latuconsina ini berhasil menyingkirkan penyanyi-penyanyi besar, seperti Afgan, Cakra Khan, Rizky Febian, dan Virzha.

Menyingkirkan para penyanyi yang lebih dahulu terjun ke industri musik Tanah Air, jelas membuatnya enggak percaya. Bahkan, beberapa musisi dan netizen pun ada yang heran sampai angkat bicara mengenai kemenangan Aliando dalam acara Awards tersebut. Mereka merasa hal ini enggak adil, dikarenakan Aliando jarang sekali terlihat menyanyi di layar kaca. Bahkan, mereka enggak tau lagunya seperti apa. Hal ini seperti yang diungkapkan personel band LYLA, Dennis, di akun Twitter pribadinya.

atau tv yang saya datangi saya gk pernah ngeliat. Gak tau lagunya. Trus tiba2 bisa mengalahkan sederet nama2 lain. Hanya beropini!

— dennislyla OFFICIAL (@dennisLYLA) October 20, 2016

Enggal cuma, Dennis, Anji mantan personel band Drive pun juga angkat bicara mengenai kemenangan penuh kontroversi ini. Herannya, penyanyi yang sudah menciptakan karya-karya yang hebat sekelas Afgan aja bisa kalah sama Aliando.

Gimana caranya UNTUK SEKARANG seorang Aliando bisa mengalahkan Afgan di ajang penghargaan?
Ketika lagunya tidak banyak orang tahu.

Gini..

— Anji MANJI (@duniamanji) October 20, 2016

 

Namun terlepas dari keheranannya itu, Anji mengatakan kalo dia tetap menyukai aktor yang berperan di sinetron GGS ini. Anji mengungkapkan jika memang terkadang kriteria penilaian memiliki sudut pandang yang berbeda-beda. Buat lo yang belum tau, jadi Awards tersebut memang menggunakan sistem penilaian melalui voting lewat sms. Jadi kalo menurut Viki sih, enggak salah jika Aliando bisa memiliki kesempatan untuk memenangkan Awards tersebut. Karena voting melalui sms bisa dilakukan siapa aja, apalagi yang pulsanya berlimpah ruah.

Selain dua musisi diatas yang heran akan kemenangan Aliando, Aliando pun memang sempat menjadi bahan ejekan oleh para haters di media sosial. Ejekan tersebut dilayangkan karena Aliando Syarief dianggap belum pantas mendapatkan penghargaan yang diberikan oleh Inbox Awards 2016.

Para haters menganggap Aliando masih jauh dalam hal karya dibanding penyanyi seperti Afgan, Cakra Khan, Rizky Febian dan Virzha, yang juga masuk nominasi dalam acara tersebut. Menanggapi risakan dari para haters, aktor beralis tebal ini mengaku sempat terbawa perasaan. "Sempat baper sedikit, kayak, aduh. Tapi, ya, sudahlah enggak apa-apa," ungkapnya.

Dalam kesempatan ini, Aliando Syarief pun mencoba mengingatkan kepada para pembenci yang telanjur mengejeknya. Pria yang baru saja berulang tahun ke-20 ini mengaku dia terjun di dunia hiburan bukan untuk menjadi pemenang.

"Yang pasti, gua di entertainment tuh niatnya bukan buat menjadi hebat atau apa, tapi untuk dicintai, dan menyenangkan orang juga. Karena menghibur adalah cita-cita gua juga. Bukan untuk menjadi pemenang, tapi untuk menghibur orang saja," ungkapnya lebih lanjut.

 

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.