Salah satu aktor Hollywood ini ada yang masih aktif sebagai anggota sekte hingga saat ini. Bahkan, ada juga yang sampai dipenjara karena sektenya sesat!
Sekte adalah sebuah komunitas yang berisi sekelompok orang dengan satu kepercayaan yang berbeda dengan sebuah paham atau agama yang lebih besar. Sekte pun umumnya digambarkan memiliki sebuah ritual atau suatu peraturan yang wajib diikuti oleh pengikutnya. Ritual yang ada di suatu sekte pun biasanya dianggap sangat aneh dan tak masuk akal dengan kehidupan sehari-hari.
Menariknya, beberapa aktor Hollywood ternyata ada yang pernah menjadi anggota dari sebuah sekte, entah karena mengikuti kepercayaan orang tuanya atau karena mereka sendiri yang tertarik. Hal ini pun membuat mereka harus mengikuti berbagai peraturan aneh di sekte tersebut. Bahkan, salah satu di antara mereka ada yang sampai dipenjara karena ritual sektenya sanga sesat dan membahayakan orang lain.
Penasaran siapa saja aktor Hollywood yang ternyata anggota sekte? Langsung saja kalian simak pembahasannya di bawah ini!
1. Michelle Pfeiffer
Saat berusia 20 tahun, Michelle Pfeiffer merantau ke Los Angeles untuk belajar akting. Di sana, dia pun didekati oleh pasangan suami-istri yang mengajaknya untuk tinggal bersama di sebuah komunitas. Akibat pasangan tersebut tampak ramah, Pfeiffer pun terbujuk untuk menerima tawaran mereka buat tinggal bersama.
Anehnya, selama berada di komunitas tersebut, Pfeiffer menjadi sangat jarang mengkonsumsi makanan atau bahkan meminum air sekalipun. Ternyata, komunitas yang ditinggalinya tersebut adalah sebuah sekte yang bernama breatharianism. Sekte tersebut pun memiliki kepercayaan bahwa makanan dan minuman bukan kebutuhan esensial karena semua nutrisi yang dibutuhkan manusia bisa didapat dari cahaya matahari.
Pfeiffer pun mengaku bahwa dia tak pernah menyadari bahwa dia menjadi bagian dari sekte dan merasa kalau dia telah dicuci otaknya. Aktris Hollywood ini pun baru menyadari hal itu ketika suaminya, yaitu aktor Peter Horton, membintangi sebuah film bertema sekte. Setelah itu, Pfeiffer langsung memutuskan total hubungan dengan orang-orang yang terlibat di sekte breatharianism.
2. Jaden Smith
Anak dari aktor Hollywood Will Smith yang satu ini juga kabarnya merupakan anggota dari sebuah sekte. Pada 2014, Jaden Smith kabarnya terlibat dalam sebuah sekte bernama Orgonite Society bersama dengan Kylie Jenner yang menjadi pacarnya saat itu. Hal ini pun pertama kali diketahui dari posting-an Willow Smith dengan caption “Organite Party” yang turut menampilkan Jaden Smith di dalamnya.
Foto tersebut pun diduga menjadi proses pembuatan dari piramida Orgone berwujud kristal yang merupakan objek penting yang sekaligus menjadi penanda bagi pengikut sekte itu. Dalam sektenya, piramida tersebut pun dipercaya bisa menetralisir energi negatif yang ada di tubuh. Wujud lebih jelas dari piramida tersebut pun bisa dilihat dalam posting-an milik Kylie Jenner.
3. Tom Cruise
Mungkin banyak dari kalian yang telah mengetahui bahwa Tom Cruise adalah anggota dari salah satu sekter terbesar yang ada di dunia. Yap, aktor Hollywood ini adalah penganut Scientology, sebuah kepercayaan yang diciptakan oleh penulis novel fiksi-ilmiah yang bernama L. Ron Hubbard. Sekte ini pun percaya bahwa manusia adalah makhluk spiritual abadi yang tinggal di dalam tubuh fisik.
Cruise pun telah menjadi anggota dari Gereja Scientology sejak era 1990-an. Alasan awal mengapa Cruise pada akhirnya menganut Scientology pun kabarnya kepercayaan tersebut membantunya mengatasi gangguan disleksia yang dialaminya. Cruise pun termasuk sebagai penganut yang sangat aktif dan kerap berusaha untuk mengubah status Scientology dari yang hanya sekte menjadi sebuah agama resmi.
4. Glenn Close
Sewaktu Glenn Close masih berusia tujuh tahun, orang tuanya bergabung ke sebuah sekte yang bernama Moral Re-Armament (MRA). Hal ini pun membuat aktris peraih delapan nominasi Oscar tersebut terpaksa harus mengikuti jejak kedua orang tuanya agar ada yang mengurusnya. Close dan keluarganya pun kabarnya tinggal di sebuah komunitas sekte tersebut selama 15 tahun.
Aktris kelahiran 1947 tersebut pun mengaku bahwa keterlibatannya di sekte tersebut adalah pengalaman terburuk dalam hidupnya. Sebab, berdasarkan pengakuan Close, pengikut sekte tersebut benar-benar enggak bisa memiliki kehidupan yang bebas. Hal ini karena kabarnya segala hal tentang anggotanya ditentukan oleh sekte tersebut, mulai dari gaya berpakaian hingga kata yang boleh diucapkan.
5. Joaquin Phoenix
Sebelum memiliki nama belakang “Phoenix”, keluarga dari aktor Hollywood pemeran Joker ini sempat menggunakan nama “Bottom”. Keluarga Bottom pun sempat terlibat dalam sebuah sekte yang disebut sebagai Children of God. Sang aktor Hollywood yang saat itu masih balita pun terpaksa mengikuti orang tuanya di sekte tersebut yang bahkan sempat melakukan tur di Amerika Latin pada 1970-an.
Lalu, pada saat sang aktor berusia empat tahun, orang tuanya pun memutuskan untuk keluar dari Children of God dan mengganti nama keluarga mereka menjadi “Phoenix” untuk menandakan kehidupan baru. Beruntungnya, tak lama setelah orang tuanya keluar, beredar kabar bahwa sekte Children of God telah melakukan ritual dengan cara menculik anak dan memaksa mereka buat berhubungan seks.
Bonus: Allison Mack
Buat kalian yang belum tahu, Allison Mack adalah aktris pemeran Chloe Sullivan di serial Smallville. Sejak 2006, Mack pun telah menjadi anggota dari sebuah sekte sesat bernama NXIVM yang dipimpin oleh pria bernama Keith Raniere. Aktris Hollywood tersebut pun mengaku bahwa dia memiliki peran sebagai budak Raniere di sekte tersebut.
Lalu, pada 2019 Mack pun akhirnya ditangkap oleh pihak kepolisian Amerika Serikat karena telah melakukan perdagangan seks. Hal ini karena Mack terbukti melakukan rekrutmen terhadap sejumlah gadis untuk kemudian memaksa mereka melakukan hubungan seks dengan pemimpin sektenya. Hal ini pun dilakukan Mack dengan cara mengancam akan menyebar foto telanjang para gadis itu jika tak mau berhubungan badan.
Serta proses pengadilan beberapa kali, Mack pun mengaku merasa bersalah atas tindakan amoralnya di sekte NXIVM. Pada 2021 lalu, Mack pun akhirnya divonis tiga tahun penjara atas kasus perdagangan seks. Selain itu, dia juga harus membayar denda sebesar 20 ribu dolar (sekitar Rp287 juta) serta tugas pelayanan masyarakan selama seribu jam.
***
Nah, itulah sejumlah aktor Hollywood yang ternyata anggota sekte. Dari sejumlah aktor tersebut, siapakah yang tak kalian sangka merupakan anggota dari sebuah sekte? Share pendapat kalian di bawah dan ikuti terus KINCIR untuk artikel menarik seputar film lainnya, ya!