7 Superhero Indonesia yang Cocok Masuk Tim Avengers

Sejak cuplikan Avengers: Infinity War dirilis, penggemar superhero di dunia ini enggak ada habisnya buat ngomongin filmnya. Saking antusiasnya, penggemar seakan melupakan keberadaan superhero di belahan dunia lainnya. Salah satunya, superhero Indonesia yang ternyata enggak kalah dengan superhero milik Marvel tersebut.

Ada banyak, loh, superhero yang jadi representasi buat negaranya.

Meski kalah tenar dengan superhero Marvel, kekuatan para superhero Indonesia juga luar biasa. Kekuatan uniknya juga bisa bikin Thanos dan pasukannya kabur dari Bumi. Nah, kira-kira siapa superhero Indonesia yang cocok masuk tim Avengers, ya?

Seandainya superhero Indonesia masuk Avengers, berikut tujuh superhero Indonesia yang kira-kira terpilih. Yuk, simak!

 

1. Gundala Putra Petir

Via Istimewa

Dari namanya aja, kita bisa tahu bahwa Gundala punya kekuatan petir layaknya Thor. Enggak hanya itu, Gundala juga punya kecepatan lari seperti kilat yang bisa disejajarkan dengan superhero DC, The Flash. Yap, karakter ciptaan Hasmi ini memang gabungan antara Thor dan The Flash. Bernama asli Sancaka, Gundala merupakan ilmuwan yang berhasil bikin serum antipetir yang kemudian dia gunakan pada dirinya.

Kalau Gundala masuk tim Avengers, dia bisa ikut bertarung di Wakanda untuk melawan pasukan Outrider. Mesin pembunuh setianya Black Order tersebut bakal langsung hangus kalau Gundala ngeluarin petir dari tangannya. Ditambah, Gundala bisa lari secepat angin dengan melilitkan petir tersebut di sekeliling serangan Outrider.

 

2. Maza

Via Istimewa

Maza sang Penakluk juga karakter komik ciptaan Hasmi. Dia berpenampilan layaknya Tarzan dan punya kekuatan super. Bernama asli Kanigara, Maza punya sahabat seorang jin yang selalu siap menemani dan melindunginya. Jin bernama Kartubi tersebut bisa dipanggil lewat pisau belatinya.

Kekuatan Maza, kalau disatukan dengan Hulk, bakal jadi pertahanan tak terkalahkan. Keduanya bisa melindungi Wakanda dari serangan Thanos. Maza bisa ngeluarin kekuatan magisnya, yaitu Jin Kartubi. Karena berjenis jin, Kartubi bisa beraksi tak kasatmata. Apalagi, kalau ternyata Kartubi punya pasukan jin-jin lainnya, pasukan Thanos bakal mudah dimusnahkan. Nah, kebayang, dong, kuatnya Avengers kalau kekuatan Hulk, Maza, dan Jin Kartubi disatukan?

Lo bisa kepoin satu per satu Para Superhero Kebanggaan Indonesia.

 

3. Sri Asih

Via Istimewa

Diciptakan oleh R.A. Kosasih, Bapak Komik Indonesia, Sri Asih punya kemampuan terbang. Selain itu, dia juga kuat, kebal terhadap peluru, dan enggak takut apa pun. Dia juga mampu menggandakan dirinya sebanyak dia mau. Menariknya, pakaian yang dikenakannya merepresentasikan Indonesia. Berbalut kemben, lengkap dengan mahkota dan kain selendang, dia tetap bisa beraksi menumpas kejahatan.

Kekuatannya bisa diadu dengan Hulk. Kayaknya, Sri Asih bisa membantu Iron Man, Spider-Man, Star Lord, dan Drax di Planet Titan untuk melawan Thanos. Satu Sri Asih aja kuat banget, apalagi kalau dia menduplikasi dirinya jadi seratus orang. Yakin, deh, Thanos bakal kewalahan!   

 

4. Saras 008

Via Istimewa

Saras 008 punya kekuatan luar biasa berkat roh kucing yang merasuk dalam jiwanya. Dia bisa mengeluarkan sinar laser dari matanya yang bisa melelehkan besi atau pun baja. Selain itu, jagoan cewek Indonesia ini juga punya tenaga dalam yang amat kuat. Tenaga tersebut sengaja disimpan sebagai pertahanan terakhir.

Meski berkali-kali dihajar musuh, Saras susah banget buat mati kayak kucing yang dianggap punya sembilan nyawa. Layaknya Black Widow, Saras juga jago bela diri. Makanya, Saras juga cocok masuk tim Avengers. Dia bisa membantu Black Widow dan Okoye di Wakanda. Selagi Black Widow dan Okoye menggempur musuh, Saras bisa ngasih perlindungan dengan tenaga dalam. Kekuatan lasernya juga bisa dimanfaatkan untuk mencungkil Infinity Stones pada Infinity Gauntlet di tangan Thanos.

Saras juga bisa berkolaborasi dengan 10 Cewek Superhero Terkuat di Marvel Universe.

 

5. Volt

Via Istimewa

Kalau Gundala punya kekuatan petir, Volt punya kekuatan listrik. Dia mampu menyerap energi listrik yang ada di sekitarnya dan menjadikannya sebagai kekuatan utamanya. Makanya, dia bisa tahan terhadap apa pun. Volt juga bisa dijadikan sebagai pertahanan terbaik.

Kalau Volt digabungkan dengan Gundala dan Thor, bisa-bisa mereka bikin dome petir sebagai pertahanan dari gempuran Thanos. Malah, kekuatan mereka bisa jadi pertahanan terakhir kalau suatu saat nanti Thanos berhasil mengumpulkan Infinity Stones dan melenyapkan setengah alam semesta.

 

6. Kapten Surya

Via Istimewa

Tokoh superhero Indonesia ciptaan Dwianto Setyawan dan Keo ini berpenampilan dengan kostum berwarna cerah dengan jubah sayap di belakang punggungnya. Mirip dengan Black Panther di komiknya yang pakai jubah. Bedanya, kekuatan Kapten Surya berasal dari alien dari planet asing. Selain kekuatan super, Kapten Surya bisa terbang dan kebal peluru.

Sesuai namanya, dia juga punya kekuatan Matahari. Dia bisa menjatuhkan meteor-meteor dari langit untuk menghancurkan musuh. Pas banget dengan kebutuhan para Avengers untuk menumpas Thanos dan Black Order yang mematikan. Kekuatan Mataharinya bisa digunakan untuk melindungi Bumi dari kehancuran alam semesta.

Nah, ada lagi, nih, jagoan internasional yang ngewakilin negara-negara di dunia.

 

7. Wiro Sableng

Via Istimewa

Bernama asli Wira Saksana, sejak bayi, Wiro Sableng atau Pendekar 212 ini udah dilatih bela diri oleh gurunya yang bernama Sinto Gendeng. Enggak mengherankan, pas dewasa dia jago banget silat. Senjata andalannya adalah Kapak Maut Naga Geni 212 yang dikeluarkan ketika dirinya dalam keadaan terdesak.

Walaupun sebagai manusia biasa, Wiro bisa membantu tim Avengers. Kapak Maut miliknya bisa dia gunakan untuk merebut Infinity Gauntlet di tangan Thanos. Cukup tebas dengan kapaknya, dijamin, Infinity Gauntlet bakal lepas dan Thanos terbirit-birit dari Bumi.

***

Itulah superhero Indonesia yang cocok masuk tim Avengers. Kekuatan mereka bisa diadu dengan superhero Marvel, kok! Kemampuan mereka juga bisa melindungin Infinity Stones dan melindungi dunia dari Thanos beserta Black Order. Nah, menurut lo, mereka cocok masuk tim Avengers? Atau, lo punya rekomendasi superhero Indonesia lain yang sama-sama layak? Kasih pendapat lo di kolom komentar, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.