Rilisnya Deadpool 2 bikin nama besar Marvel kembali bergaung. Selain memunculkan kembali para mutan, film ini berhasil mengundang rasa penasaran para penggemar dengan jagoan X-Men lainnya. Kalau dilihat dari adegan perekrutan para mutan, lo bisa lihat sedikit kekuatan para jagoan tersebut. Nyatanya, kekuatan tersebut juga enggak kalah dengan kekuatan superhero Indonesia.
Sama-sama punya kekuatan nyeleneh, para jagoan Indonesia ini punya kemampuan yang luar biasa buat mendampingi Deadpool. Memang, mereka bukan mutan layaknya X-Force di Deadpool 2, tapi mereka bisa diandalkan, kok! Kira-kira, siapa yang cocok masuk geng X-Force, ya?
Seandainya perekrutan X-Force juga dilakuin di Indonesia, berikut tujuh jagoan Indonesia yang kira-kira terpilih. Yuk, simak!
1. Wiro Sableng
Pendekar satu ini identik dengan Kapak Maut Naga Geni 212 yang kekuatannya enggak kalah dengan senjata milik Cable. Meski tanpa kapaknya pun, cowok bernama Wira Saksana ini amat sulit dikalahkan. Soalnya, sejak bayi, dia udah digembleng oleh guru silat, Sinto Gendeng. Makanya, enggak mengherankan kalau semua ilmu bisa dia kuasai.
Superhero Indonesia ini tampaknya cocok kalau bekerja sama dengan Deadpool. Apalagi, dua-duanya sama-sama “sableng”. Nah, beberapa hari yang lalu, penggemar Deadpool dan Wiro Sableng dikejutkan dengan video cuplikan crossover keduanya. Adanya crossover itu juga enggak menutup kemungkinan Wiro bakal beneran gabung di X-Force.
2. Si Buta dari Goa Hantu
Sesuai dengan namanya, superhero bernama asli Badra Mandrawarta ini memang enggak bisa melihat alias tunanetra. Meski kehilangan penglihatannya, dia sakti mandraguna. Hal itu didapat dari belajar ilmu rahasia di goa sakti. Dia bisa langsung menghajar musuh tanpa ampun kalau ada yang berani mengganggunya.
Si Buta dari Goa Hantu tampaknya bisa langsung cocok dengan X-Force dan Deadpool. Apalagi, Deadpool pasti tertarik dengan kekuatan nyeleneh miliknya yang bisa menghajar musuh tanpa ampun hanya dengan membaca suara gerakan musuh. Sakti, deh!
Baca juga 7 Superhero Indonesia yang Cocok Masuk Tim Avengers.
3. Lasmini
X-Force punya Domino sebagai jagoan cewek. Indonesia pun Lasmini. Yap, Lasmini dikenal lewat sinetron laga Lasmini Prahara Cinta (2006). Bedanya, Lasmini selalu tampil cantik, menawan, dan rapi kayak mau kondangan. Superhero Indonesia ini memiliki kekuatan dahsyat yang bisa bikin para penjahat bertekuk lutut di hadapannya. Gaya bertarungnya yang gahar enggak kalah dari Domino.
Bisa dibilang, hidupnya juga penuh keberuntungan kayak Domino. Hanya dengan tangan kosong, dia bisa bikin musuh terbirit-birit. Beruntung, dandanannya masih cantik dan enggak luntur. Riasan bunga-bunganya masih tetap rapi dan menempel kuat.
4. Si Toloy
Si Toloy Bocah Sakti bisa dibilang punya kekuatan nyeleneh. Kalau superhero lainnya bisa hebat karena sering berlatih, berbeda dengan Si Toloy. Buat melawan musuh, Si Toloy hanya harus tidur supaya makin sakti. Karena tidurnya, sesosok bayi gede ajaib ini bisa mengeluarkan petir dari rambut model kuncungnya.
Bocah sakti yang dikenal lewat sinetron berjudul Si Toloy Bocah Sakti (1999—2000) ini enggak perlu senjata buat unjuk kekuatannya. Dia bisa jadi umpan mematikan yang harus digunakan X-Force buat mengelabui sekaligus bikin musuh tobat.
Kepoin juga Jagoan-jagoan dengan Kekuatan yang Nyeleneh.
5. Panji Tengkorak
Bukan Panji Manusia Millenium, ini Panji Tengkorak atau lebih dikenal dengan Pengemis (Iblis) dari Kidul. Pendekar silat dari Perguruan Nagamas ini berkelana mencari pembunuh sang istri, Murni. Dalam berkelana, Panji menyamar menggunakan baju pengemis dan topeng yang mengerikan bermotif tengkorak.
Meski banyak yang meremehkan karena penyamarannya, kekuatan Panji enggak bisa dianggap remeh. Aliran ilmu silat yang didalami Panji dari gurunya tergolong ilmu silat beracun yang sesat. Karakter komik buatan Hans Jaladra ini enggak segan-segan mencabut nyawa musuhnya. Meski sadis, dia enggak bengis. Panji mirip dengan Deadpool yang juga percaya cinta sejati.
6. Anglingdarma
Anglingdarma bisa dibilang mirip dengan Thor. Dia keren, badannya six packs, punya kedudukan tinggi di tengah masyarakat, baik hati, pengertian, kuat, dan bisa berbicara bahasa apa aja. Bedanya, dia enggak punya senjata dan kemampuan petirnya. Karakter legendaris Indonesia ini bisa dibilang paket lengkapnya seorang superhero.
Tampaknya, bukan hal yang sulit bagi Anglingdarma buat bikin musuh terbirit-birit. Dia juga punya kemampuan layaknya mutan. Dia bisa berubah wujud menjadi burung belibis putih. Tentunya, kekuatan dan penyamarannya jadi aset berharga bagi Deadpool dan X-Force.
Intip juga Inilah Superhero Kebanggaan Indonesia.
7. Setan Jalanan
Setan jalanan bisa dibilang superhero Indonesia yang kekinian. Diperkenalkan pada 2017, sandiwara radio yang berjudul Aksi Setan Jalanan karya Franki Indrasmoro. Setan Jalanan adalah seorang pemotor misterius yang memiliki kemampuan bermotor di atas level luar biasa. Meski manusia biasa, tugasnya adalah menumpas kejahatan.
Setan Jalanan bisa diandalkan Deadpool atau anggota X-Force lainnya dalam mengejar musuh. Kemampuannya enggak perlu diragukan lagi. Ketangguhan dan kemampuan tahan bantingnya bikin lo terpukau saking gaharnya.
***
Itulah superhero Indonesia yang cocok masuk geng X-Force. Kekuatan mereka bisa diadu dengan superhero X-Men, kok! Kemampuan mereka juga bisa melindungi dunia dari serangan mutan jahat. Mereka juga bisa ngebangun citra bahwa mutan itu enggak berbahaya dan bisa hidup damai layaknya manusia. Nah, menurut lo, mereka cocok enggak masuk geng X-Force? Atau, lo punya rekomendasi superhero Indonesia lain yang sama-sama layak? Kasih pendapat lo di kolom komentar, ya!